> >

Lawan Minions dan Daddies di Babak 8 Besar hingga Peluang Menuju All Indonesia Final

Olimpiade tokyo | 27 Juli 2021, 23:12 WIB
Momen All Indonesia Final, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada ajang Japan Open 2019. (Sumber: Dok. PBSI)

TOKYO, KOMPAS.TV - Hasil undian atau drawing babak delapan besar untuk nomor ganda putra pada cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2021 telah keluar, Selasa (27/7/2021).

Pada fase knock-out nanti, dua wakil Indonesia yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan masih melanjutkan perjuangannya.

Marcus/Kevin yang lolos dengan status jawara Grup A selanjutnya akan bertemu pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Sementara itu, Ahsan/Hendra yang juga menjadi pemimpin kelasemen di Grup D mendapat lawan ganda putra Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Baca Juga: Kevin/Marcus Telan Kekalahan di Olimpiade Tokyo, Herry IP Tak Khawatir

Melihat drawing ini, pecinta bulu tangkis Tanah Air pun ramai berharap akan terwujudnya All Indonesian Final, sebagaimana terpantau dalam kolom komentar pada unggahan akun Twitter @BadmintonTalk, Selasa.

Namun, jika melihat statistik pertemuan kedua pasangan Indonesia dengan lawannya masing-masing, rasanya harapan itu bukanlah sesuatu yang berlebihan ataupun mustahil.

Ambil contoh, Marcus/Kevin yang akrab disapa Minions, memiliki rekor pertemuan 7-0 dengan wakil Malaysia itu.

Sedangkan Daddies, julukan Ahsan/Hendra, unggul 5-2 dalam head to head dengan pasangan Jepang Kamura/Sonoda.

Baca Juga: Telan Kekalahan Pertama di Olimpiade Tokyo, Minions Akui Lawan Bermain Lebih Baik

Selepas itu, apabila berhasil memetik kemenangan di babak perempat final, Minions dan Daddies juga memiliki rekam jejak yang bagus dengan calon lawannya.

Bersama Minions dan Aaron/Soh, di top half ada pasangan China Li Junhui/Liu Yuchen yang akan melawan ganda putra Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Menurut head to head dengan keduanya, Minions unggul 11-2 atas Li Junhui/Liu Yuchen dan 7-1 atas Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Lalu di bottom half, seperti Ahsan/Hendar vs Kamura/Sonoda, terdapat duel antara Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe dari Jepang dengan Lee Yang/Wang Chi-Lin dari Taiwan.

Dari kedua pasangan itu, Daddies membubuhkan catatan kemenangan 6-4 atas Lee Yang/Wang Chi-Lin dan 6-1 atas Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Fadhilah

Sumber : BadmintonTalk


TERBARU