> >

Jelang Lawan Taiwan, Shin Tae-yong Ingin Timnas Indonesia Bermain Lebih Berani dan Percaya Diri

Kompas sport | 10 Oktober 2021, 23:33 WIB
Shin Tae-yong ingin para pemain Timnas Indonesia tampil lebih berani dan percaya diri di pertandingan leg kedua Play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 lawan Taiwan, Senin (11/10/2021). (Sumber: PSSI.org)

"Kami akan memberi motivasi dan semangat lebih besar untuk pemain," lanjutnya. 

Shin Tae-yong juga memastikan Timnas Indonesia akan bermain seperti di leg pertama dengan menguasai bola dan menyerang sejak awal pertandingan. 

Ia menargetkan timnya harus bisa lolos ke babak selanjutnya di Kualifikasi Piala Asia 2023.

"Sejak menit awal kami seperti biasa akan bermain normal serta mengendalikan tempo permainan. Para pemain sudah siap bertandingan dan kami ingin lolos ke kualifikasi Piala Asia 2023 mendatang," imbuh pelatih yang memimpin Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu. 

Pertandingan leg kedua Timnas Indonesia vs Taiwan akan digelar di Stadion Chang Arena, Buriram pukul 20.00 WIB.  

Baca Juga: Jelang Leg 2 Play-off Kualifikasi Piala Asia 2023: Taiwan Optimistis Singkirkan Timnas Indonesia

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU