> >

Manchester United Dipermalukan Liverpool, Solskjaer Indikaskan Posisinya Masih Aman

Kompas sport | 25 Oktober 2021, 10:03 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. (Sumber: Twitter @BleacherReport)

MANCHESTER, KOMPAS.TV - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengindikasikan posisinya masih aman, kendati baru saja menelan kekalahan pahit pada pekan 9 Liga Inggris 2021-22 kontra Liverpool. 

Bermain di Stadion Old Trafford, Minggu (24/10/2021), Man United harus merasakan kekalahan memalukan 0-5 dari rival abadinya, Liverpool. 

Kekalahan ini memperpanjang rentetan hasil negatif Setan Merah racikan Solskjaer. 

Baca Juga: Tak Terkejut Man United Kalah 0-5 dari Liverpool, Bastian Schweinsteiger: Selamat The Reds!

Tercatat, dari empat pekan terakhir, United telah menelan 3 kekalahan serta baru mengantongi 1 poin. 

Alhasil, mereka harus puas berada di urutan ke-7 klasemen sementara dengan koleksi 14 poin. Posisi United juga terancam, karena tiga tim di bawahnya juga memiliki jumlah poin yang sama, hanya unggul selisih gol. 

Jabatan Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih dipertanyakan, banyak fans Setan Merah di dunia maya yang meraimakan tagar #OleOut. 

Kendati demikian, Ole mengindikasikan posisinya sebagai pelatih Man United masih aman. 

"Saya telah melangakah terlalu jauh, kami telah melangkah terlalu jauh sebagai sebuah grup dan kami terlalu dekat untuk menyerah sekarang," tutur Ole, dikutip dari Sky Sports.

Baca Juga: Tak Ikut Main saat Dibantai Liverpool, Jesse Lingard Tetap Dicerca Suporter MU 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Sky Sports


TERBARU