> >

9 Tim Sudah Lolos ke Piala Dunia 2022, Portugal Lakoni Play-off, Italia Waswas

Kompas sport | 15 November 2021, 16:34 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa akan dimulai pada hari ini, Rabu (24/3/2021). (Sumber: Twitter @FIFAWorldCup)

Bayang-bayang kegagalan tahun 2018 menghantui Italia. Tetapi, pelatih Roberto Mancini meminta anak asuhnya untuk tidak panik.

“Kami tidak boleh merasa terlalu cemas, kami harus bermain dengan kebebasan dan berkonsentrasi pada apa yang perlu dilakukan," tutur Mancini, dalam konferensi pers jelang laga kontra Irlandia Utara.

Di sisi lain, Inggris hanya membutuhkan hasil imbang lawan San Marino untuk lolos. 

Sementara persaingan paling sengit bakal terjadi di matchday terakhir Grup G. Belanda, Turki, serta Norwegia masih memiliki peluang lolos otomatis ke Qatar.

Belanda saat ini telah mengumpulkan 20 poin, unggul 2 angka dari Turki dan Norwegia. Belanda harus mengalahkan Norwegia, atau setidaknya meraih hasil imbang.

Apabila hanya meraih tambahan satu poin atas Norwegia dan Turki menang atas Montenegro, Belanda bisa saja lolos. Pasalnya, mereka memiliki selisih gol yang lebih baik (+23) atas Turki (+10).

Tim yang Sudah Lolos ke Piala Dunia 2022

  • Qatar (tuan rumah)
  • Jerman
  • Denmark
  • Brazil
  • Belgia
  • Prancis
  • Spanyol
  • Kroasia
  • Serbia

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Fadhilah

Sumber : fifa.com


TERBARU