> >

Lagi-Lagi Dihukum Kartu Merah, Mourinho: Saya Berjuang untuk Para Penggemar Roma

Kompas sport | 20 Februari 2022, 21:50 WIB
Jose Mourinho menolak berbicara kepada media usai mendapat kartu merah saat memimpin AS Roma melawan Hellas Verona di laga lanjutan Serie A, Sabtu (19/2/2022). (Sumber: Twitter @ASRomaEN)

Arti di balik gerakan yang dilakukan Mourinho tidak jelas dan untuk saat ini belum diketahui. 

Mourinho juga menolak berbicara seusai pertandingan dan tidak hadir di sesi konferensi pers. 

Namun mantan pelatih Chelsea itu justru buka suara melalui unggahan di akun Instagram-nya. 

Meski masih menolak untuk berbicara banyak, Mourinho menegaskan apa yang ia lakukan hanyalah berjuang untuk para penggemar Roma. 

“Gambar 1 penguasaan bola, gambar 2 sepak bola langsung, gambar 3 saya mencintai orang-orang ini dan untuk mereka saya bertarung, gambar 4 saya tidak berbicara, lebih baik pulang dan makan malam yang menyenangkan. Selamat hari Minggu," tulis Mourinho. 

Hingga pekan ke-26 Serie A musim ini, Roma masih tertahan di urutan delapan klasemen sementara dengan poin 41.

Serigala ibu kota tertinggal 6 poin dari Juventus yang berada di posisi empat yang merupakan batas akhir untuk zona Liga Champions. 

Baca Juga: Gara-gara Ralf Rangnick, Jose Mourinho Gagal Boyong Bek Kanan Man United

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU