> >

Manchester United Tawarkan Kontrak kepada Christian Eriksen, Tertarik Bergabung?

Kompas sport | 15 Juni 2022, 01:05 WIB
Christian Eriksen yang saat ini masih berstatus pemain Brentford dilaporkan telah ditawari kontrak oleh Manchester United. (Sumber: Brentford FC)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Manchester United dilaporkan telah menawarkan kontrak kepada gelandang asal Denmark Christian Eriksen. 

Eriksen bisa direkrut Man United secara gratis usai kontraknya akan habis per 30 Juni mendatang. 

Gelandang berusia 30 tahun itu hanya menandatangani kontrak jangka pendek dengan Brentford pada Januari lalu. 

Bermain untuk Si Lebah, Eriksen yang baru sembuh dari serangan jantung mampu tampil apik. 

Eriksen berhasil membantu tim asuhan Thomas Frank untuk finis di posisi ke-13 pada musim pertama klub di Liga Premier Inggris. 

Tampil 11 kali bersama Brentford di paruh kedua liga, Eriksen membawa tim meraih 7 kemenangan yang membuat posisi mereka aman dari zona degradasi meski musim belum berakhir. 

Brentford sangat tertarik untuk memperpanjang kontrak sang gelandang di London Barat. 

Tetapi pada bulan lalu, Eriksen sempat mengatakan bahwa dia sedang mempertimbangkan beberapa opsi tawaran dari beberapa klub berbeda. 

Baca Juga: Tottenham Hotspur Berencana Bawa Pulang Christian Eriksen ke London Utara

Hal itu sekaligus mengindikasikan bahwa Eriksen tertarik untuk pindah ke klub lain, termasuk Manchester United yang saat ini meminatinya. 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada

Sumber : The Athletic


TERBARU