> >

Prediksi Argentina vs Australia Piala Dunia 2022, Head to Head dan Statistik

Sapa qatar | 3 Desember 2022, 18:15 WIB
Ilustrasi. Lionel Messi merayakan gol dalam matchday kedua Grup C Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Meksiko, Minggu (27/11/2022) di Stadion Lusail. (Sumber: Twitter FIFA World Cup)

Jelang menghadapi Australia, pelatih Argentina, Lionel Scaloni mengantisipasi pertandingan yang sulit. Ia menyebut tidak ada tim yang bisa diremehkan di Qatar 2022, merujuk kekalahan Argentina dari Arab Saudi di partai pembuka.

"Tidak ada tim yang mudah di sini. Kami kalah dari Arab Saudi. Sepak bola modern adalah tentang menghadapi pertandingan satu demi satu," kata Scaloni dikutip laman resmi FIFA.

"Anda harus melakukan pekerjaan Anda, dan terkadang, Anda bermain bagus tetapi tetap kalah. Jika Anda bertanya ke saya, setiap pertandingan itu sulit. Setiap orang yang berpikir Australia tidak sulit itu keliru," lanjutnya. 

Baca Juga: Kalah Taruhan dengan Messi soal Penalti Argentina, Szczesny Ogah Bayar

 

 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU