> >

SOS: Pemerintah Jangan Bicara Peluang Host Piala Dunia U17, Diskusi Komitmen Saja Dulu

Sepak bola | 5 April 2023, 06:30 WIB
Koordinator Save Our Soccer Akmal Marhali. (Sumber: Save Our Soccer)

Dalam pernyataannya, FIFA menyebut pembatalan itu dikarenakan "situasi terkini" di mana ada banyak penolakan terhadap keikutsertaan Timnas Israel.

Saat ini, Argentina menjadi negara yang paling berpeluang untuk menggantikan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

Berselang beberapa hari kemudian, pada Senin (3/4/2023) kemarin, FIFA juga mencopot Peru sebagai tuan rumah Piala Dunia U17.

Badan pengatur sepak bola dunia itu beralasan bahwa Peru belum siap dalam hal infrastruktur sehingga dengan berat hati membatalkan negara Amerika Selatan sebagai tian rumah Piala Dunia U17.

Dengan posisi slot tuan tumah yang kosong, Indonesia yang batal menggelar Piala Dunia U20 diharapkan bisa maju untuk jadi host Piala Dunia U17.

Meski begitu, PSSI menegaskan bahwa saat ini mereka berfokus untuk menyelematkan sepak bola Indonesia dari sanksi FIFA dan belum memikirkan untuk bidding tuan rumah Piala Dunia U17. 

Baca Juga: Ada Peluang Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U17, PSSI: Fokus Kita Lepas dari Hukuman FIFA

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU