> >

Update Perolehan Medali SEA Games 2023: Tambah 11 Emas, Indonesia Masih di Posisi Keempat

Sports | 10 Mei 2023, 23:00 WIB
Atlet Indonesia Maria Natalia Londa mendarat usai melompat dalam nomor lompat jangkit putri SEA Games 2023 di Stadion Morodok Techno National Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Senin (8/5/2023). (Sumber: ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/tom.)

PNOM PENH, KOMPAS.TV - Kontingen Indonesia masih berada di posisi keempat dalam klasemen perolehan medali SEA Games 2023 Kamboja meski pada Rabu (10/5/2023), atlet Merah Putih berhasil menambah 11 emas.

Cabang olahraga (cabor) pencak silat menjadi penyumbang terbanyak emas kepada Indonesia hari ini setelah tujuh nomor berhasil menduduki podium teratas.

Iqbal Candra Pratama pada nomor tanding putra kelas F (70kg-75kg) dan Khoirudin Mustakim pada nomor tanding putra kelas A (45-50 kg) menjadi penyumbang emas bagi Indonesia.

Lalu di sektor putri, Jeni Elvis Kause meraih emas bagi Indonesia lewat nomor tanding putri kelas C (55-60 kg) dan Atifa Fismawati mendapat emas di nomor tandong putri kelas D (60kg-65kg).

Selanjutnya ada Zaki Zikrillah Prasong (Tanding Kelas B Putra), Tito Hendra Septa Kurnia (Tanding Kelas E Putra) serta Safira Dwi Meilani (Tanding Kelas B Putra) menjadi tiga nomor pencak silat yang juga menyumbang medali emas.

Baca Juga: SEA Games 2023: Indonesia Rengkuh Medali Emas Nomor Estafet 4x100 Meter Putra

Tidak hanya medali emas, cabor pencak silat juga menyumbang dua perak untuk nomor tanding kelas di bawah 45 kg atas nama Suci Wulandari serta di nomor tanding putra kelas C atas nama Muhamad Ychser Arafa.

Emas juga datang dari cabor soft tennis tunggal putri lewat Dwi Rahayu Putri dan tim kriket putri Indonesia. Dua emas terakhir disumbangkan dalam cabor atletik nomor lompat jauh putri lewat Maria Natalia Londa serta Lalu Muhammad Zohri, Bayu Kertanegara, Sudirman Hadi dan Wahyu Setiawan yang menang di nomor estafet putra 400 meter.

Dengan tambahan 11 emas, hingga Rabu (10/5/2023) Pukul 21.30 WIB, kontingen Indonesia telah mengoleksi 36 emas, 31 perak dan 56 perunggu dengan masih menempati posisi keempat.

Vietnam masih berada di puncak dengan raihan 49 emas, 50 perak dan 59 perunggu, disusul tuan rumah Kamboja yang punya 47 emas, 41 perak dan 51 perunggu.

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU