> >

Masih Dibuka, Ini Cara Daftar Prodi Kedokteran UKSW hingga 25 September 2023

Kampus | 20 September 2023, 09:09 WIB
Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) masih membuka pendaftaran prodi S1 Kedokteran hingga 25 September 2023. (Sumber: UKSW)

SALATIGA, KOMPAS.TV - Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) masih membuka pintu bagi calon mahasiswa yang bercita-cita menjadi seorang dokter. Pendaftaran Program Studi Kedokteran UKSW telah diperpanjang hingga 25 September 2023.

Perguruan tinggi swasta di Salatiga, Jawa Tengah ini menawarkan kesempatan bagi para calon mahasiswa untuk mewujudkan impian mereka menjadi dokter. Sebagaimana disarikan dari Kompas.com dan UKSW berikut beberapa persyaratan dan cara mendaftar prodi Kesehatan UKSW.

Baca Juga: Dosen Merapat! Kemendikbud Buka PKBI, Pelatihan Bahasa Inggris IELTS Gratis, Cek Syaratnya

Syarat Daftar S1 Kedokteran UKSW

Bagi calon mahasiswa yang ingin mendaftar di Program Studi Kedokteran UKSW, berikut adalah persyaratan yang harus dipenuhi:

  • Lulusan SMA Jurusan IPA: Calon mahasiswa harus lulus dari jurusan IPA pada tahun 2021, 2022, atau 2023.
  • Kesehatan Jasmani dan Rohani yang Baik: Calon mahasiswa harus dalam kondisi sehat jasmani dan rohani.
  • Tidak Menerima Mahasiswa Transfer: UKSW tidak menerima mahasiswa transfer untuk angkatan pertama Program Studi Kedokteran.

Baca Juga: Pendaftaran PPG Prajabatan 2023 Gelombang 2 Diperpanjang, Ini Jadwal Terbarunya

Kapasitas penerimaan mahasiswa untuk Program Studi Kedokteran UKSW ini terbatas hanya untuk 50 mahasiswa pada angkatan pertama.

Cara Daftar S1 Kedokteran UKSW

  1. Mendaftar Secara Online: Calon mahasiswa dapat mendaftar melalui situs web admisi.uksw.edu.
  2. Biaya Pendaftaran: Calon mahasiswa harus membayar biaya pendaftaran melalui virtual account.
  3. Upload Dokumen Persyaratan: Lampirkan file dokumen persyaratan seperti ijazah, scan rapor semester 1 hingga 6, scan KTP, scan Kartu Keluarga, dan foto.
  4. Ikuti Tes Bidang Ilmu: Tes bidang ilmu (computer-based) mencakup mata pelajaran seperti Matematika, Biologi, Kimia, Fisika, Bahasa Inggris, dan Psikotes (di lokasi).
  5. Wawancara: Calon mahasiswa akan mengikuti wawancara (di lokasi) dengan panitia penerimaan mahasiswa baru.
  6. Tes Kesehatan dan Lainnya: Termasuk tes kesehatan, tes buta warna, tes narkoba, serta Minnesota Multiphasic Personality Inventory (MMPI). Tes kesehatan dilakukan di Salatiga dan biaya ditanggung oleh peserta.

Baca Juga: Mahasiswa Baru UBD Belajar Wawasan Kebangsaan dan Kedisiplinan dari Kodam II/Swj

 

Biaya Kuliah S1 Kedokteran UKSW

Selain memenuhi persyaratan, calon mahasiswa juga perlu mempersiapkan biaya kuliah. Berikut adalah rincian biaya kuliah untuk S1 Kedokteran UKSW:

  • Biaya Pendaftaran: Rp 750.000.
  • Biaya SPP/UKT per Semester: Rp 25 juta, dibayarkan saat registrasi ulang.
  • Biaya Uang Gedung Minimal: Rp 250 juta.
  • Daftar Ulang - Pembayaran Uang Gedung: Pembayaran uang gedung dilakukan dalam tiga tahap:
    • Tahap 1: 25% (hingga 4 Oktober 2023).
    • Tahap 2: 50% (15 November 2023).
    • Tahap 3: 50% (15 Desember 2023).

Baca Juga: Cara Cek Akreditasi Kampus di BAN-PT, Berikut Cara Download-nya untuk Daftar CPNS 2023

Penulis : Danang Suryo Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU