> >

Viral! Niat Baik Bagikan Nasi, Perempuan Ini Malah Digoda Petugas Jogoboro hingga Ketakutan

Viral | 8 Februari 2021, 08:19 WIB
Sejumlah pertokoan di kawasan Malioboro Kota Yogyakarta tutup saat malam pertama PSBB Jawa-Bali, Senin (11/1/2021) (Sumber: Dokumentasi Humas Pemkot Yogyakarta)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV – Seorang perempuan dengan akun Twitter @RallaLembayung membagikan pengalamannya yang tak menyenangkan di kawasan Malioboro, Yogyakarta.

Pengalamannya yang tak mengenakkan tersebut terjadi lantaran ia digoda oleh petugas penjaga Malioboro atau Jogoboro hingga ia mengaku ketakutran.

“Aduh ngeri juga ini penjaga Malioboro, jadi aku lagi duduk sama rara di pinggiran gitu terus lama banget diliatin sambil di “pssssttt” in gitu,” tulisnya dalam foto yang diunggahnya, Sabtu, (6/2/2021).

Saat dikonfirmasi oleh Kompas.com, pemilik akun Twitter @RallaLembayung, RL, membenarkan kejadian yang menimpanya tersebut.

Baca Juga: Viral Angkat dan Kubur Kucing Mati dari Jalanan, Polantas Ini Tuai Pujian

Padahal, kedatangannya ke kawasan Malioboro bukan dalam rangka berkunjung atau berwisata, melainkan membagikan nasi kepada padagang dan tukang becak yang ada di kawasan Malioboro.

“Betul kejadian kemarin Sabtu, saya kebetulan bersama rombongan. Sebetulnya kemarin saya bukan sedang berwisata. Saya lagi bagi-bagi nasi untuk pedagang dan tukang becak di sekitaran Malioboro,” ujarnya, seperti dikutip dari Kompas.com, Senin (8/2/2021).

Selain membenarkan kejadian tersebut, RL juga menceritakan bahwa dirinya mengalami kejadian tersebut di dua titik di kawasan Malioboro, yakni di depan Malioboro Mall dan di depan Hotel Mutiara,

Tak hanya itu, RL juga sampai dipanggil oleh oknum Jogoboro.

Ia berharap Pemerintah Kota Yogyakarta dapat memberikan sanksi yang tegas kepada oknum petugas penjaga Malioboro.

Penulis : Fiqih-Rahmawati

Sumber : Kompas TV


TERBARU