> >

Ratusan Nakes di Jayapura Nyalakan Lilin dan Bacakan Deklarasi Tragedi Kiwirok

Peristiwa | 21 September 2021, 21:26 WIB
Aksi bakar lilin tenaga kesehatan di kawasan Taman Imbi, Jayapura, Papua pada Selasa (21/9/2021) malam. (Sumber: Kompastv/Ant)

"Kami berharap tidak ada lagi rekan nakes yang menjadi korban penganiayaan hingga mengalami luka bahkan meninggal, " harap suster Siti Soltief salah satu nakes yang ikut dalam aksi tersebut, dilansir dari Antara, Selasa.

Nakes yang hadir di antaranya berasal dari organisasi IDI, Patelki, HAKLI, Persagi, IBI, IAKMI, IAI dan PPNI. Selain para nakes dari berbagai organisasi profesi, tampak juga sejumlah warga dan anggota TNI.

Seperti diberitakan, terdapat lima nakes terluka dan seorang di antaranya yakni Gabriela Meilan meninggal akibat serangan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) terhadap fasilitas umum di Kiwirok, Senin (13/9/2021).

Jenazah Gabriela Meilan telah dievakuasi ke Jayapura.

Empat nakes lainnya masih dirawat di RS Marthen Indey yakni dr. Restu Pamanggi, Katrianti Tandila, Emanuel Abi, dan Kristina Sampe Tonapa.

Baca Juga: 9 Nakes Korban Serangan KKB di Kiwirok Papua Alami Trauma Psikis

Penulis : Hedi Basri Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Antara


TERBARU