> >

Selama Nataru, Polres Boyolali Gelar Operasi dan Pengecekan Swab di Jalan Tol Solo-Semarang

Peristiwa | 15 Desember 2021, 16:35 WIB
Ilustrasi. Kepolisian Resor (Polres) Boyolali akan melakukan check point di rest area Jalan Tol Solo-Semarang pada saat momen Natal dan Tahun Baru 2022 mendatang  (Sumber: Kompas.tv/Ant)

BOYOLALI, KOMPAS.TV - Kepolisian Resor (Polres) Boyolali akan melakukan check point di rest area Jalan Tol Solo-Semarang pada saat momen Natal dan Tahun Baru 2022 mendatang.

Menurut Kapolres Boyolali AKBP Morry Ermond melalui Kabag Ops Polres Boyolali Kompol Budiarto mengatakan,  check point itu berkaitan dengan Operasi Lilin Candi yang akan digelar pada 24 Desember sampai 2 Januari 2022 mendatang. 

Pengecekan akan dilakukan di dua rest area jalur A dan B yang ada di wilayah Kecamatan Teras.

Selama operasi ini, pihaknya bakal melakukan swab antigen kepada pengguna jalan tol.

“Jadi dua rest area tol akan menjadi check point. Karena masyarakat luar kota lebih sering lewat tol. Maka kita lakukan swab di rest area A dan B,” kata Kabag Ops Polres Boyolali Kompol Budiarto dikutip dari Tribunsolo, Rabu (15/12/2021).

Lebih lanjut, pihaknya juga menyatakan apabila dalam pengecekan nanti ditemukan pengendara yang reaktif. Maka, kata Budiarto pengendara akan langsung dibawa ke tempat isolasi terpusat di Asrama Haji Donohudan (AHD) Ngemplak, Boyolali.

Baca Juga: Operasi Lilin - Pos Check Point Jadi Strategi Kapolri Cegah Lonjakan Covid-19 saat Nataru

Selain itu juga, Polres Boyolali akan memasang stiker khusus bagi pengendara yang sudah dilakukan swab antigen.

“Sedangkan yang sudah di cek swab antigen akan dipasangi stiker khusus," jelasnya. 

Terkait Operasi Lilin yang akan dilakukan, Polres Boyolali memastikan sedikitnya akan ada sebanyak 970 personil yang akan diterjunkan guna pengamanan Nataru.

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV/tribunsolo


TERBARU