> >

Sambodo Purnomo Yogo, Dirlantas Polda Metro Jaya yang Sudah 28 Tahun Tak Mudik Lebaran

Sosial | 29 April 2022, 15:00 WIB
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo sudah 28 tahun tidak mudik saat Lebaran. (Sumber: GridOto.com)

Ia menuturkan, saat mengerjakan tugas disertai dengan passion, semangat, pengabdian dan keikhlasan, pekerjaan apapun akan terasa mudah.

"Jadi tugas itu jangan dianggap sebagai suatu beban, tapi tugas itu harus dianggap suatu tantangan dan kebanggaan, yang penting happy, enjoy dan dibawa senang saja,"  kata Sambodo.

Tentu di luar tugasnya saat ini, Kombes Pol Sambodo tetap meluangkan waktu untuk keluarga. Jatah libur yang diberikan instansinya ia gunakan seratus persen untuk keluarga.

"Kalau hari Minggu biasanya saya habiskan bersama keluarga, dari jalan ke mal hingga makan, biasanya kalau enggak ke mana-mana saya habiskan waktu saya nonton Netflix," tutupnya.

Baca Juga: Ada Rest Area untuk Pemudik Motor di Kedungwaringin Bekasi, Intip Fasilitas Istimewanya

 

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : GridOto.com


TERBARU