> >

MTQ ke-VI Korpri Tingkat Nasional 2022 Resmi Dibuka Mendagri di Sumbar

Berita daerah | 8 November 2022, 10:00 WIB
MTQ ke-VI Korpri Tingkat Nasional 2022 Resmi Dibuka Mendagri di Sumbar (Sumber: Diskominfotik sumbar)

Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Korpri RI Zudan Arif Fakrulah mengatakan MTQ yang mempertandingkan 9 cabang yang terdiri atas 26 golongan (14 pria dan 12 wanita) ini diikuti oleh lebih 1500 kafilah, dewan juri, dewan pengawas serta ofisial perwakilan provinsi se-Indonesia, termasuk perwakilan kementerian dan lembaga.

"Ini adalah rekor yang terbesar. DPKN (Dewan Pengurus Korpri Nasional) memilih Sumbar, karena Sumbar memiliki branding yang sangat kuat dalam membangun persatuan dan kesatuan bangsa. Jika ke Sumbar akan selalu mengingatkan kita tokoh-tokoh pejuang, pemikir dan pendiri bangsa. Kami ingin semangat ini diwarisi oleh para ASN," ujar Zudan.

Sebelumnya, Sekdaprov Sumbar, Hansastri selaku Ketua Panitia MTQ ke-VI Korpri menyampaikan, perlombaan akan digelar di 8 (delapan) venue. 

Untuk cabang tartil, di Masjid Al Hakim Padang, cabang tilawah, di Masjid Raya Sumbar, dan cabang Hifzh Al Qur'an Golongan juz 30 & Al Baqarah, dilaksanakan di Aula Kantor Gubernur Sumbar. Lalu cabang Hifzh Al Qur'an Golongan Surah Al Imran, Annisa, 7 Surat pilihan, dilaksanakan di Aula Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Sumbar.

"Selanjutnya untuk cabang Da'wah Al Qur'an dan Do'a, dilaksanakan di Aula UIN Imam Bonjol Padang, cabang Khath Al Qur'an Gol Dekorasi, Kontemporer dan Digital, dilaksanakan di Aula SMA Negeri 1 Padang, cabang Khutbah Jumat dan Adzan, dilaksanakan di Aula Dinas Kebudayaan Sumbar dan terakhir cabang penulisan artikel Al-Quran, di Aula Dinas Kebudayaan dan Laboratorium Komputer BKD Sumbar," jelas Hansastri.

Turut hadir dalam pembukaan ini sejumlah pejabat dari DPR RI, DPD RI, gubernur dan wakil gubernur se Indonesia, Ketua Dewan Pengawas Said Agil Almunawar, dan Imam Besar Masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar.

Masyarakat Sumatera Barat, khususnya di Kota Padang, turut meramaikan pembukaan kegiatan berskala nasional itu. Kegiatan ditutup dengan atraksi tari kolosal tentang perjuangan Tuanku Imam Bonjol berjudul "Sang Imam", oleh Sanggar Tari Satampang Baniah.(doa/MMC)

Dinas Kominfotik Sumbar

Penulis : KompasTV-Riau

Sumber : Kompas tv riau

Tag

TERBARU