> >

Egianus Kogoya Bantah KKB Minta Rp5 Miliar untuk Nyawa Pilot Susi Air: Omong Kosong!

Papua maluku | 9 Juli 2023, 22:36 WIB
Kelompok Kriminal Bersenjata membagikan informasi terbaru mengenai kondisi pilot Susi Air bernama Philip Max Mehrtens yang telah sebulan disandera. (Sumber: Dok. OPM/Kompas TV)

Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo mengatakan, permintaan tebusan itu disanggupi pihak pemerintah dengan proses negosiasi.

"Sebetulnya terkait hal itu, Pemda (Papua) sedang menyiapkan pembayaran uang sejak awal adanya tuntutan dari kelompok Egianus Kogoya," terang Benny.

"Beberapa saat setelah penyanderaan, muncul video pertama adanya tuntutan kepada pemerintah RI yaitu sejumlah uang, senjata, bahan makanan, dan bahan medis," lanjutnya.

"Waktu itu (permintaannya) sebesar Rp5 miliar, nanti itu dalam proses negosiasi berapa yang akan bisa disanggupi. Namun sejak kita mencoba ruang komunikasi hingga saat ini, KKB Egianus tidak pernah membuka negosiasi dengan kami," tutupnya. 

Baca Juga: Jokowi Tegaskan Upaya Penyelamatan Pilot Susi Air Terus Dilakukan

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU