> >

Warga Pelosok Desa Rasakan Manfaat Besar Mobil Siaga Pemkab Bojonegoro

Jawa timur | 12 Desember 2023, 14:28 WIB
Petugas Khusus sebagai Driver Mobil Siaga pun dengan Senang Hati Melayani Warga Masyarakat dalam 1 x 24 jam (Sumber: Humas Pemkab Bojonegoro )

"Bantuan Mobil siaga yang sudah diberikan oleh Pemkab kepada desa-desa yang menerima sangat bermanfaat untuk masyarakat dan telah melayani 24 jam nonstop. Pelayanan ini sudah diakomodir oleh desa mulai dari driver, operasional dan lain sebagainya sudah dianggarkan yang bersumber dari APBDes. Masyarakat sama sekali tidak dipungut biaya," lanjut Wijianto menegaskan.

 

Masih menurut Wijianto, petugas khusus sebagai driver mobil siaga pun dengan senang hati melayani warga masyarakat dalam 1 x 24 jam, karena dia mendapatkan biaya operasional yang bersumber dari APBDes dan menjadi salah satu insentifnya.

 

"Terkait biaya perawatan mobil siaga pada setiap tahunnya juga sudah dianggarkan melalui APBDes," tambahnya.

 

Sementara itu, Munjono 55th warga Dusun Gempol Desa Growok sangat berterimakasih sekali kepada Pemkab Bojonegoro, dirinya merasa terselamatkan dalam keadaan gawat darurat (emergency) yang mana saat itu mengharuskan dirinya dibawa ke Rumah Sakit Umum Kota.

Penulis : KompasTV-Surabaya

Sumber : Kompas TV


TERBARU