> >

PalmCo Regional 3 Dukung Program Pengendalian Inflasi Pemerintah Melalui Pasar Murah

Sumatra | 9 Januari 2024, 12:39 WIB
Region Head PalmCo Regional 3 Rurianto (batik hijau) didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Pekanbaru Maisisco saat berbincang dengan masyarakat yang hadir dalam Gerakan Pasar Murah yang diselenggarakan di Kantor Pusat PalmCo Regional 3, Pekanbaru, belum lama ini (Sumber: PTPN Group)

PEKANBARU, KOMPAS.TV - PTPN IV PalmCo Regional 3 Provinsi Riau bekerjasama dengan Pemerintah Kota Pekanbaru sukses menyelenggarakan gerakan pasar murah. Program yang digagas Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Pekanbaru tersebut bertujuan untuk mengendalikan inflasi di masyarakat.

Gerakan pasar murah (GPM) yang didukung PalmCo Regional 3, sebelumnya bernama PTPN V, dilaksanakan di dua lokasi berbeda di Kota Pekanbaru. Pertama di Tangerang Utara dan selanjutnya di Kantor Pusat PalmCo Regional 3, Jalan Rambutan, Pekanbaru.

Region Head PalmCo Regional 3 Rurianto dalam keterangan tertulisnya di Pekanbaru, Kamis (28/12/2023) mengatakan bahwa pihaknya mendukung penuh program yang dijalankan pemerintah kota untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan harian dengan harga terjangkau.

"Kami bangga bisa menjadi bagian dari gerakan ini. Dan kami berharap sinergitas dan langkah kecil ini bisa membantu masyarakat memenuhi kebutuhan masyarakat serta menyukseskan program pemerintah dalam menekan inflasi," kata Ruri.

Dalam GPM yang dilaksanakan di Kantor Pusat PalmCo medio Desember ini, pihak DKP Kota Pekanbaru menyalurkan 10 ton bahan sembako mulai dari beras, gula, telur, bawang, cabai, dan bahan pangan lainnya.

Ruri mengatakan perusahaan yang ia pimpin memiliki program tanggung jawab sosial lingkungan (TJSL), yang salah satunya direalisasikan melalui program penyedia sembako terjangkau.

Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pekanbaru, Maisisco mengapresiasi dukungan PalmCo Regional 3 Riau.

Dia mengaku sinergi dan kolaborasi bersama PalmCo Regional sangat membantu pemerintah dalam mengambil langkah-langkah penanggulangan inflasi termasuk melakukan stabilisasi harga pangan di Kota Pekanbaru.

"Kami berterimakasih kepada PTPN V yang kini telah berubah menjadk PalmCo Regional 3 karena mendukung program ini. Kami berharap, kegiatan ini bisa membantu masyarakat dalam meningkatkan daya beli, khususnya untuk kebutuhan pangan keluarga," tutur Mantan pelaksana tugas Sekretaris DPRD Pekanbaru ini.

Dalam kegiatan GPM yang mendapat animo tinggi masyarakat tersebut, lanjutnya, menjadi bukti bahwa daya beli masyarakat masih cukup tinggi. Terlebih lagi, GPM tersebut sejalan dengan momentum Natal dan Tahun Baru, dimana kebutuhan masyarakat akan pangan memang lazimnya mengalami lonjakan.

Penulis : KompasTV-Pontianak

Sumber : Kompas TV


TERBARU