> >

Pria yang Ditemukan Tewas di Flyover Ragunan Diduga Bunuh Diri, Polisi Temukan Motor Korban

Jabodetabek | 17 Februari 2024, 20:33 WIB
Ilustrasi jenazah korban pembunuhan (Sumber: Pixabay)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kapolsek Pasar Minggu Kompol Anggiat Sinambela mengatakan bahwa KU (33), pria yang ditemukan tewas di bawah flyover Ragunan, Jakarta Selatan, diduga bunuh diri.

Berdasarkan pemeriksaan dan olah tempat kejadian perkara (TKP), KU terjun bebas dari atas flyover

“Diduga bunuh diri. Sementara dari olah TKP kita, (korban) terjun bebas,” kata Anggiat, Sabtu (17/2/2024).

Baca Juga: Polda Metro Jaya Ungkap Anak Tamara Tyasmara Dibenamkan 12 Kali oleh Pelaku hingga Tewas

Dugaan KU bunuh diri diperkuat dengan ditemukannya sepeda motor korban di atas flyover. Kendaraan tersebut dalam kondisi baik dan tidak ditemukan adanya kerusakan akibat kecelakaan atau hal lain.

Kendaraan tersebut masih berada dalam kondisi berstandar miring, menghadap ke arah timur, dengan stang motor yang terkunci dan terdapat helm warna hitam di spion sebelah kanan.

“Kendaraan roda dua yang terparkir di atas flyover bahwa tidak ditemukan adanya tanda-tanda kerusakan diduga akibat kecelakaan lalu lintas pada kendaraan yang terparkir,” jelas Anggiat, dikutip dari Tribunnews.

Untuk mendalami kasus ini, penyidik masih akan melakukan pemeriksaan saksi-saksi dan rekaman kamera electronic traffic law enforcement (ETLE) yang ada di sekitar TKP.

Sebagai informasi, KU ditemukan tewas di bawah flyover di kawasan Ragunan, Jakarta Selatan, pada Jumat (16/2/2024) pagi sekitar pukul 05.00 WIB.

Baca Juga: Biden Akui Terlalu Banyak Warga Sipil Gaza yang Tidak Bersalah Tewas Dibunuh Israel

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Tribunnews, Kompas.com


TERBARU