> >

Libur Iduladha jadi 3 Hari, PP Muhammadiyah Ucapkan Terima Kasih kepada Pemerintah

Agama | 20 Juni 2023, 15:50 WIB
Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti ucapkan terima kasih ke pemerintah terkait libur Iduladha 3 hari. (Sumber: Muhammadiyah.or.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sekretaris Umum Pimpinan Pusat (Sekum PP) Muhammadiyah, Abdul Mu’ti menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah yang telah memutuskan libur Hari Raya Iduladha 1444 H menjadi tiga hari.

Sebelumnya diberitakan, pemerintah telah menetapkan Hari Raya Iduladha 1444 H jatuh pada tanggal 29 Juni 2023 dalam sidang isbat yang digelar pada hari Minggu (18/6/2023) lalu.

Perayaan Iduladha yang ditetapkan pemerintah pada sidang isbat dengan metode hisab rukyatul hilal itu berbeda dengan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang salah satunya dipedomani oleh Muhammadiyah.

Sebagaimana diketahui, PP Muhammadiyah telah lebih dulu menetapkan Iduladha jatuh pada tanggal 28 Juni 2023.

Baca Juga: Hore! Libur Iduladha 2023 Resmi Jadi 3 Hari, Tanggal 28 dan 30 Juni Cuti Bersama

Melalui SKB 3 Menteri, pemerintah akhirnya menetapkan bahwa libur Iduladha kini menjadi 3 hari.

Rinciannya yaitu, pada 29 Juni sebagai Hari Raya Iduladha 1444 H, sedangkan untuk 28 dan 30 Juni menjadi hari cuti bersama.

Pihak PP Muhammadiyah pun menyampaikan terima kasih karena usulannya terkait penambahan hari libur Iduladha itu disetujui. 

Pimpinan Pusat Muhammadiyah menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah, khususnya Presiden Jokowi yang telah memenuhi aspirasi Muhammadiyah terkait penambahan libur Idul Adha 28 Juni 2023,” tulis Abdul Mu`ti pada Instagram nya, Selasa (20/6/2023).

Abdul Mu’ti menilai, penambahan hari libur Iduladha 2023 merupakan wujud komitmen pemerintah terhadap konstitusi dan menjamin kemerdekaan masyarakat untuk melaksanakan ibadah.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU