> >

Asik! Status Online di WhatsApp Bakal Segera Bisa Disembunyikan, Simak Updatenya

Aplikasi | 5 Juli 2022, 06:22 WIB
WhatsApp tengah mengembangkan fitur menyembunyikan status online. (Sumber: WABetaInfo)

JAKARTA, KOMPAS.TV - WhatsApp kembali melakukan uji coba terhadap fitur terbarunya. Kali ini, WhatsApp berencana memunculkan fitur yang bisa menyembunyikan status online.

Sudah sejak lama pengguna meminta untuk dapat menyembunyikan status online di WhatsApp. Pencarian mengenai bagaimana cara agar tidak terlihat online pun menjadi penelusuran yang tinggi di Google.

Sebagian dari pengguna ingin menggunakan WhatsApp tanpa gangguan orang lain. Atau, sedang malas membalas pesan sehingga tak ingin terlihat online.

Baca Juga: Beberapa Fitur Instagram Tak Bisa Digunakan, Banyak Pengguna Curhat di Twitter

Beruntung, permintaan pengguna didengarkan oleh pihak WhatsApp. Melansir WABetaInfo, Selasa (5/7/2022), WhatsApp tengah mengembangkan fitur yang memungkinkan pengguna memilih siapa saja yang dapat melihat status online.

Dalam tangkapan layar yang dibagikan, fitur ini nantinya akan digabungkan dengan opsi Last Seen alias Terakhir Dilihat.

Pengguna dapat mengonfigurasi siapa saja yang dapat melihat status online, yakni “Everyone (Semua Orang)” dan “Same as Last Seen (Sama seperti Terakhir Dilihat)”.

Apabila pengguna mengaktifkan opsi “Everyone”, maka semua orang dapat melihat status online pengguna.

Sementara, jika pengguna memilih opsi “Same as Last Seen” maka pengaturan status online akan mengikuti status Terakhir Dilihat.

Meski pengembangan fitur ini diambil dari sistem operasi iOS, WhatsApp berencana mengembangkan fitur ini agar tersedia untuk Android dan Desktop.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Iman-Firdaus

Sumber : WABetaInfo


TERBARU