> >

Gibran Jajal Game Working Space di Solo Technopark, Dukungan ke Industri Game?

Games | 29 November 2022, 17:13 WIB
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming (tengah) menilai Game Working Space di Solo Technopark, membawa kesempatan bagi gamer di Solo, Jawa Tengah, memajukan industri game nasional. (Sumber: Isitimewa)

SOLO, KOMPAS.TV –  Kehadiran Game Working Space di Solo Technopark, membawa kesempatan bagi gamer di Solo, Jawa Tengah, memajukan industri game nasional.

Dalam keterangan tertulis Indonesia Cyber Education (ICE) Institute mengutip Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, bahwa “Kehadiran Game Working Space di Solo Technopark menjadi momentum untuk mendukung pelaku dan penggiat industri game di Indonesia.”

Gibran Rakabuming hadir dan meresmikan Game Working Space di Solo Techno Park, Selasa (29/11/2022).

Dalam keterangan itu, Gibran mengatakan, “dibukanya Game Working Space akan membawa kesempatan besar bagi talenta-talenta Game di Solo untuk dapat bergabung dan menjadi bagian untuk memajukan Industri Game nasional.” 

Gibran mengapresiasi kehadiran game working space tersebut, yang menjadikan Solo Technopark sebagai pusat unggulan teknologi game pertama di Indonesia.

Baca Juga: Terkait Tambang Ilegal, Gibran : Bekingannya... Ngeri

“Saya juga mengapresiasi komitmen yang ditunjukan Acer Indonesia, ICE Institute, dan Kedaireka dalam upaya meningkatkan kualitas game lokal, serta menjadikan Solo Technopark sebagai pusat unggulan teknologi game pertama di Indonesia.”

Kehadiran game working space yang merupakan pusat pengembangan teknologi dan pembelajaran game pertama di Indonesia tersebut, diharapkan dapat menjadi pusat unggulan teknologi game.

Game working space ini juga diharapkan dapat menjadi penunjang dalam pengembangan ekosistem game di Indonesia dari hulu ke hilir, sehingga dapat berkontribusi signifikan untuk kemajuan industri game nasional.

Dalam kesempatan ini, Gibran juga merasakan dan menjajal langsung sarana dan prasarana di dalam game working space.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU