Kompas TV feature ngopi

Melihat Kebun Kurma Terbesar Di Tanah Suci (4) - NGOPI

Kompas.tv - 1 Agustus 2022, 13:35 WIB
Penulis : Anas Surya

KOMPASTV - Belakangan muncul fenomena Citayam Fashion Week di daerah Dukuh Atas, Jakarta Pusat. Bagaimana tidak, hanya dalam hitungan hari saja Dukuh Atas seakan menjadi Harajuku nya Indonesia.

Tumpah ruah sekumpulan manusia pun mulai menimbulkan pro dan kontra.

Mulai dari selebritas yang seakan berebut panggung, si kaya versus si miskin, persoalan sampah, kebutuhan area publik di tengah kota, kehebohan yang menular ke kota-kota lain, keramaian yang menimbulkan kemacetan, penggunaan area publik yang tidak pada tempatnya hingga kekhwatiran LGBTQ menjadi pemantiknya.

Lalu akan dibawa kemana produk yang diklaim sebagai daya kreatifitas asli anak bangsa ini?

Simak tuturan KH. M. Cholil Nafis (Ketua Bidang Dakwah MUI), Arsul Sani (Anggota Komisi III DPR RI), Ida Ruwaida (Sosiolog Universitas Indonesia), Bara (Konten Kreator TikTok) dan Andy Tumere (Konten Kreator TikTok) bersama Cynthia Rompas & Patra Gumilang di Ngopi, Sabtu 30 Juli pukul 20:00 WIB.

Saksikan juga Liputan Haji 2022 bersama Nitia Anisa melihat kebun kurma terbesar di Tanah Suci



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x