Kompas TV ekonomi ekonomi dan bisnis

Berlaku Hari Ini, Diskon Tarif Tol 20 Persen di Trans Jawa untuk Arus Balik

Kompas.tv - 27 April 2023, 10:35 WIB
berlaku-hari-ini-diskon-tarif-tol-20-persen-di-trans-jawa-untuk-arus-balik
Arus lalu lintas kendaran di GT Cikatama Tol Jakarta-Cikampek (25/4/2023). Mulai hari ini, Kamis (27/4/2023), diskon tarif tol sebesar 20 persen berlaku untuk arus balik di Tol Trans Jawa. (Sumber: Jasa Marga )
Penulis : Dina Karina | Editor : Iman Firdaus

Baca Juga: Arus Balik, Ada Penurunan Jumlah Kendaraan di Pelabuhan Bakauheni Lampung | 27 April 2023

2. Kendaraan golongan II dan III: Semula Rp 575.000 menjadi Rp 499.200, diskon sebesar Rp 75.800 

3. Kendaraan Golongan IV dan V: Semula Rp 758.000 menjadi Rp 655.600, diskon sebesar Rp 102.400.

 


 

Khusus di Jalan Tol Cikopo-Palimanan, diskon 20 persen hanya berlaku untuk kendaraan golongan I. Sementara di ruas jalan tol lainnya berlaku untuk semua golongan kendaraan. 

"Diskon ini berlaku untuk pengguna jalan yang menggunakan uang elektronik. Untuk itu, kami imbau pengguna jalan dapat memastikan kesiapannya sebelum melakukan perjalanan," ujar Lisye. 

Pemberian diskon ini juga untuk mendorong pemudik balik ke Jabodetabek untuk menghindari puncak arus balik. Yakni arus balik gelombang 1 pada 23-26 April dan gelombang 2 pada 30 April- 1 Mei. 

Baca Juga: Pantauan Arus Balik Tol Fungsional Solo-Yogyakarta Ruas Boyolali: Padat Pemudik | 27 April 2023

Jasa Marga memprediksi puncak arus balik Lebaran 2023 gelombang ke 2 terjadi pada Minggu-Senin, 30 April-1 Mei 2023. Lantaran ada libur panjang karena tanggal merah 1 Mei yang jatuh pada hari Senin.

"Hindari perjalanan di waktu yang diprediksi menjadi puncak arus balik tahap kedua yang jatuh pada Minggu-Senin, 30 April-1 Mei 2023 untuk menghindari penumpukan kendaraan," ucapnya. 



Sumber :



BERITA LAINNYA



Close Ads x