Kompas TV ekonomi loker

15 Link untuk Melihat Hasil Seleksi Administrasi CPNS-PPPK 2023, Jam Berapa Diumumkan?

Kompas.tv - 15 Oktober 2023, 12:00 WIB
15-link-untuk-melihat-hasil-seleksi-administrasi-cpns-pppk-2023-jam-berapa-diumumkan
Ilustrasi. Pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS dan PPPK diumumkan 15-18 Oktober 2023 (Sumber: Gramedia.com)
Penulis : Dian Nita | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hasil seleksi administrasi atau berkas CPNS-PPPK 2023 diumumkan mulai hari ini, Minggu (15/10/2023).

Umumnya, hasil seleksi administrasi CPNS dan PPPK 2023 akan diumumkan melalui laman SSCASN BKN.

Kendati demikian, peserta CPNS dan PPPK juga bisa melihat pengumuman seleksi administrasi di link kanal resmi masing-masing instansi.

Untuk itu, peserta dapat memantau laman resmi instansi yang dilamar secara berkala untuk mendapatkan perbaruan informasi mengenai hasil administrasinya.

Baca Juga: Diumumkan Hari Ini, Berikut Tampilan Lolos Seleksi Administrasi CPNS-PPPK 2023 atau Tidak di SSCASN

Adapun pelamar CPNS-PPPK 2023, bisa mengecek hasil seleksi berkas melalui link pengumuman hasil administrasi masing-masing instansi berikut.

1. SSCASN BKN: https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login

2. Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham): https://casn.kemenkumham.go.id/

3. Kejaksaan RI: https://biropeg.kejaksaan.go.id/pengumuman/cpns

4. Kementerian Agama (Kemenag): https://casn.kemenag.go.id/

5. Mahkamah Agung (MA): https://www.mahkamahagung.go.id/id/pengumuman

6. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK): https://rekrutmen.kpk.go.id/cpns/

7. Dewan Perwakilan Rakyat: https://www.dpr.go.id/cpns

8. Badan Intelijen Negara: https://www.bin.go.id/Karir

9. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud): https://casn.kemdikbud.go.id/

Baca Juga: Website SSCASN Down/Eror Tidak Bisa Login Jelang Pengumuman Administrasi CPNS-PPPK 2023 Hari Ini

10. Kemneterian Kesehatan (Kemenkes): https://casn.kemkes.go.id/

11. Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN): https://casn.brin.go.id/

12. Kementerian Perdagangan (Kemendag): https://rekrutmen.kemendag.go.id/pppk/landing/main/pengumuman

13. Kementerian ESDM: https://casn.esdm.go.id/

14. Pusat Pelaporan dan Analis Transaksi Keuangan: https://www.ppatk.go.id/pengumuman

15. Kementerian Perindustrian (Kemenperin): https://rekrutmen.kemenperin.go.id/

Baca Juga: Cara Cek Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK 2023 Guru, Teknis, Nakes Hari Ini di sscasn.bkn.go.id

Jam Berapa Pengumuman Seleksi Administrasi CPNS dan PPPK 2023

Pengumuman seleksi administrasi CPNS dan PPPK 2023 sudah bisa dilihat mulai 15 Oktober 2023.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) tidak menjelaskan secara rinci, jam berapa seleksi administrasi CPNS dan PPPK 2023 diumumkan.

Berdasarkan rekrutmen CASN tahun 2021, hasil seleksi administrasi diumumkan apabila instansi sudah selesai melakukan verifikasi.

Artinya, apabila hasil seleksi administrasi belum diumumkan, maka artinya instansi tersebut belum selesai melakukan verifikasi.

Adapun tahun ini, pengumuman hasil seleksi administrasi dilakukan selama 4 hari. Hasil pengumuman berkas CPNS dan PPPK maksimal dilakukan pada tanggal 18 Oktober 2023 pukul 23.59 WIB.


 

 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x