Kompas TV ekonomi ekonomi dan bisnis

Daftar Acara IIMS 2024, Ada Dewa 19 sampai Pameran Mobil Ikonik dari Film-film Legendaris

Kompas.tv - 15 Februari 2024, 13:42 WIB
daftar-acara-iims-2024-ada-dewa-19-sampai-pameran-mobil-ikonik-dari-film-film-legendaris
Dyandra Promosindo kembali menggelar pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 pada 15-25 Februari 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. (Sumber: indonesiainternationalmotorshow.com)
Penulis : Dina Karina | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dyandra Promosindo kembali menggelar pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 pada 15-25 Februari 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung mengatakan IIMS 2024 akan semakin meriah dengan partisipasi para peserta pameran yang terus bertambah dari tahun-tahun sebelumnya.

“Kita punya 11 hari lamanya dan kita akan menyuguhkan artis tier 1 (papan atas) yang top, sementara untuk peserta pameran hingga hari ini semua tempat yang tersedia di IIMS 2024 sudah penuh semuanya,” kata Daswar dalam konferensi pers beberapa waktu lalu.

Beberapa Musisi yang akan tampil di IIMS di antaranya adalah Kahitna pada 16 Februari, Ari Lasso 17 Februari, Andre Taulany and Friends 18 Februari, dan Dewa 19 feat. Marcello Tahitoe sebagai penampil penutup di 25 Februari.

IIMS 2024 mengusung tema ‘Your Infinite Autotainment Experience’. Selain pameran otomotif, pengunjung juga bisa menikmati pertunjukan seni hingga pertunjukan kendaraan-kendaraan ikonik dari berbagai film legendaris.

Baca Juga: Dibuka Hari Ini, Cek Harga Tiket dan Daftar Merek Kendaraan yang Hadiri IIMS 2024

Daftar Acara IIMS 2024:

Welcoming Parade (Parade Penyambutan)

Parade pembukaan IMS 2024 Infinite Show akan menampilkan pertunjukan seni yang dipadukan dengan otomotif.

Wheels of Romance (Roda Romansa)

Mengingat IIMS 2024 digelar setelah hari kasih sayang (Valentine), para pengunjung dapat menikmati pertunjukan drama yang mengangkat kisah cinta seorang wanita dari geng motor.

Automotive Hero Day

Sebuah drama edukasi dari BNPB juga akan disuguhkan, membuka wawasan pengunjung tentang apa saja yang dapat menyebabkan kebakaran dan bagaimana cara mencegahnya, serta pertolongan pertama pada kecelakaan.

Drive Through Time

Para pengunjung juga akan dimanjakan dengan parade mobil yang tersusun dimulai dari mobil-mobil era pertama perkembangan otomotif hingga era modern saat ini. Para talent juga akan mengenakan pakaian menyesuaikan dengan zamannya.

Baca Juga: Pemerintah Jamin Tak Ada Kenaikan Harga BBM dalam Waktu Dekat

Modification Car Show

Pertunjukan ini akan menceritakan budaya tentang kehidupan anak muda. Menampilkan mobil-mobil dengan modifikasi terbaru dan sound system audio terbaik, atraksi kendaraan dan diiringi para penari.

Van Ventures

Pertunjukan ini menampilkan mobil Campervan multifungsi seperti untuk berwisata, memasak, hingga membuat tenda. Pertunjukan ini akan berkolaborasi dengan Dims The Meat Guy untuk atraksi memasak steak terbaik.

Colorful Musical

Menampilkan berbagai kendaraan warna-warni dari berbagai tahun dan akan tersedia drama musikal kecil saat berkumpul di area Infinite Show.

Catch Me If You Can

Menampilkan adegan drama antara mobil pikap yang melanggar rambu lalu lintas, dan terakhir akan ada adegan seru dan memicu adrenalin, yakni kejar-kejaran antar kendaraan.

Baca Juga: Perbandingan Harga BBM Pertamina, Shell dan BP per 1 Februari 2024, Ada yang Naik

Driversity

Menampilkan kendaraan-kendaraan ikonik dari berbagai film, pertunjukan ini diawali dengan parade dan setiap kendaraan berkumpul di area Infinite Show.

Wild Wheels

Setiap kendaraan Adventure Car akan memiliki pengemudi yang berpakaian layaknya pencinta alam, mereka akan menunjukkan bagaimana cara mengatasi rintangan di alam. Akan ada pula atraksi api dan akrobatik.

Indonesia Front Liners

Pengunjung juga akan dimanjakan denan pertunjukan gaya bebas menggunakan motor besar, serta edukasi mengenai berkendara yang aman.

Adapun tiket masuk IIMS 2024 terbagi menjadi dua kategori, yakni IIMS Infinite Show khusus untuk pameran otomotif, dan IIMS Infinite Live untuk hiburan dan musik.

Baca Juga: Kementerian ESDM Soroti Kenaikan Pajak BBM di DKI, Sebut Kurang Sosialisasi hingga Singgung Pemilu

Untuk hari kerja, tiket masuk IIMS sebesar Rp50.000. Sementara khusus akhir pekan, tiket masuk IIMS Infinite Show dan IIMS Infinite Live dijual secara terpisah, yakni Rp85.000 hanya untuk pameran otomotif, dan Rp185.000 untuk paket keduanya.

Dyandra Promosindo menargetkan 470.000 kunjungan selama 11 hari pameran dan total transaksi sebesar Rp5,3 triliun.

Ada 54 merek mobil dan motor yang mengikuti IIMS 2024 dan 187 peserta pameran lainnya. Tahun ini, IIMS juga menempati ruang pameran yang lebih yaitu 133.547 meter persegi.




Sumber :


BERITA LAINNYA



Close Ads x