Kompas TV ekonomi perbankan

Cara Buka Rekening Online dengan Aplikasi myBCA

Kompas.tv - 18 Juni 2024, 07:00 WIB
cara-buka-rekening-online-dengan-aplikasi-mybca
Ilustrasi membuka rekening Bank BCA secara online lewat aplikasi myBCA. (Sumber: BCA)
Penulis : Dina Karina | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV- Digitalisasi perbankan membuat masyarakat semakin mudah melakukan aktivitas keuangan. Salah satunya adalah membuka rekening yang bisa dilakukan secara online.

Salah satu keuntungan dari membuka rekening tabungan online adalah tidak perlu melakukan kunjungan fisik ke bank. Semua proses, mulai dari pendaftaran hingga verifikasi, dilakukan secara online.

Dengan proses yang sepenuhnya digital, anda bisa membuka rekening tabungan dari rumah atau bahkan saat sedang bepergian. Fleksibilitas ini membuat membuka tabungan secara online menjadi solusi yang efisien dan praktis.

Proses pembukaan rekening tabungan secara online juga biasanya cepat dan mudah. Anda hanya perlu mengisi formulir, mengunggah dokumen yang diperlukan, dan melakukan verifikasi identitas semuanya secara online.

Baca Juga: BRI Dinobatkan jadi Perusahaan Terbesar di RI dan Peringkat 308 Dunia dalam Forbes Global 2000

Mengutip dari laman resmi Bank BCA, Senin (17/6/2024), berikut tips dan panduan dalam membuka rekening tabungan online:

Tips Membuka Rekening Tabungan Online

1. Kemudahan Akses dan Pengelolaan Finansial

Cari aplikasi perbankan yang mudah untuk digunakan dan dapat diakses kapan pun di mana pun, baik melalui smartphone ataupun desktop. 

Memiliki fitur yang lengkap untuk menunjang berbagai transaksi mulai dari transfer, buka deposito, bayar tagihan hingga investasi juga akan sangat membantu.

2. Layanan Pelanggan yang Responsif



Sumber : Kompas TV, BCA



BERITA LAINNYA



Close Ads x