Kompas TV entertainment selebriti

5 Artis Indonesia Ini Pernah jadi Paskibra saat Upacara 17 Agustus, Ada yang Sampai Istana Presiden

Kompas.tv - 17 Agustus 2021, 07:22 WIB
5-artis-indonesia-ini-pernah-jadi-paskibra-saat-upacara-17-agustus-ada-yang-sampai-istana-presiden
Tiga orang pasukan pengibar bendera (Paskibra) tengah bertugas saat upacara bendera Hari Ulang Tahun (HUT) RI. (Sumber: Dok. TNI AU)
Penulis : Gading Persada

Itu terbukti karena vokalis band Ungu  yang juga pernah menjadi Wakil Wali Kota Palu tersebutsempat menjadi anggota Paskibraka bahkan hingga lolos ke tingkat provinsi. 

Baca Juga: Menilik Sejarah Paskibraka, Pasukan Pengibar Bendera Pusaka

3. Inul Daratista

Pedangdut Inul Daratista saat jumpa pers peluncuran album The Best of Inul di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (31/5/2016). (Sumber: KOMPAS.com/Dian Reinis Kumampung)

Tak mengira juga kalau Inul Daratista pernah menjadi anggota Paskibra. 

Artis dangdut yang dikenal dengan Goyang Ngebor-nya ini tak hanya pintar bernyanyi dan bergoyang, ternyata Inul Daratista pernah menjadi pembawa bendera saat masih kelas 5 SD untuk upacara HUT RI di kampungnya kala itu. 

Baca Juga: Momen Presiden Jokowi Kukuhkan 68 Paskibraka HUT ke-76 RI

4. Joko Anwar

Sutradara Joko Anwar berpose seusai sesi wawancara promo film Perempuan Tanah Jahanam, di Kompas.com, Jumat (20/9/2019). (Sumber: KOMPAS.com/RODERICK ADRIAN MOZES)

Siapa sangka ternyata sebelum dirinya menjadi produser sehandal sekarang, ternyata Joko Anwar sempat menjadi anggota Paskibraka.

Tak tanggung-tanggung Joko diketahui menjadi anggota Paskibraka di Istana Presiden pada tahun 1990.

Baca Juga: Presiden Jokowi Kukuhkan 68 Anggota Paskibraka 2021 di Istana Merdeka

5. Dea Imut

Dea Imut berpose saat ditemui usai sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Ampera, Jakarta Selatan, Kamis (9/11/2017). (Sumber: KOMPAS.com/ Ira Gita Sembiring)

Saat bersekolah di SMAN 38 Jakarta, Dea Imut diketahui sempat merasakan pengalaman sebagai pasukan pengibar bendera di sekolahnya itu.

Pemilik nama asli Claudia Annisa itu pun mengaku jika hal tersebut adalah wujud dari rasa Nasionalisme nya. 

Baca Juga: Calon Paskibraka Mendadak Batal Bertugas di Istana Negara



Sumber : Kompas TV/Tribunnews Wiki



BERITA LAINNYA



Close Ads x