Kompas TV entertainment selebriti

Sahabat Beberkan Pesan Terakhir Dorce Gamalama Sebelum Meninggal

Kompas.tv - 17 Februari 2022, 10:54 WIB
sahabat-beberkan-pesan-terakhir-dorce-gamalama-sebelum-meninggal
Pesan terakhir Dorce Gamalama. (Sumber: Grid.id)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sahabat Dorce Gamalama, Hetty Soendjaya membeberkan pesan terakhir Dorce sebelum meninggal dunia.

Hetty mengatakan, pesan tersebut dititipkan Dorce lewat panggilan telepon sebelum dilarikan ke rumah sakit.

“Dia bilang titip anak-anak gue kalau gue mati. Dia bahasanya kalau gue mati, selalu ngomong gitu,” kata Hetty, dikutip dari Kompas.com, Kamis (17/2/2022).

Baca Juga: Mengenang Dorce Gamalama Lewat 6 Film yang Sukses Dibintanginya, Apa Saja?

Mendengar pesan tersebut, kala itu Hetty Soendjaya hanya bisa menenangkan dan memberikan semangat kepada Dorce untuk sembuh.

Hetty bercerita bahwa Dorce Gamalama sudah pasrah dan ikhlas apabila Tuhan berkehendak lain. Dorce sudah siap jika harus meninggalkan keluarga dan sahabat untuk selama-lamanya.

“Gue sudah siap, sudah ikhlas kalau Allah mau ambil gue, gue sudah ikhlas, gue sudah siapin semuanya,” ujar Hetty menirukan perkataan Dorce.

Sementara itu, keponakan Dorce, Mimi Artati mengungkapkan permintaan terakhir Dorce kepada keluarga untuk membersihkan kamarnya yang ada di rumah lain, yakni di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur.

“Mama (Dorce) pesannya itu minta bersihkan kamarnya di Lubang Buaya. Selama ini kan selama sakit Mama tinggal di Jatibening. Jadi rumahnya kan ada dua itu,” tutur Mimi.

Mimi bilang, Dorce bak mengetahui bahwa dirinya akan disemayamkan di sana sebelum dikebumikan.

“Mama bilang, ‘tolong bersihkan kamar di Lubang Buaya’, karena terakhir Mama akan disalati dan disemayamkan di sana,” tambahnya.

Baca Juga: Sebelum Meninggal Dunia, Dorce Gamalama Dirawat Selama 3 Pekan di Rumah Sakit Akibat Covid-19

Seperti diberitakan sebelumnya, Dorce Gamalama meninggal di Rumah Sakit Pertamina Simprug, Rabu (16/2/2022) dalam kondisi positif Covid-19.

Dia dimakamkan di TPU Bantar Jati di hari yang sama sebagai seorang laki-laki.



Sumber : Kompas TV/Kompas.com



BERITA LAINNYA



Close Ads x