Kompas TV entertainment selebriti

Bikin Heboh, Ini Kronologi Marshanda Hilang di Los Angeles dan Akhirnya Ditemukan dalam Kondisi Baik

Kompas.tv - 28 Juni 2022, 17:36 WIB
bikin-heboh-ini-kronologi-marshanda-hilang-di-los-angeles-dan-akhirnya-ditemukan-dalam-kondisi-baik
Marshanda mengumumkan dirinya mengidap tumor payudara. Sempat bikin heboh warganet gara-gara dikabarkan menghilang di Los Angeles, Amerika Serikat. (Sumber: Instagram/@marshanda99)
Penulis : Dian Septina | Editor : Gading Persada

Hilangnya Caca untuk ketiga kali di negeri Paman Sam, akhirnya membuat Sheila mengabarkan peristiwa tersebut di Instagram story-nya.

Sheila mengatakan, Marshanda hilang dalam keadaan mengalami episode manik yang merupakan gejala gangguan jiwa bipolar.

"Warga Indonesia hilang di Los Angeles, California, AS. Dia tengah berada dalam Manic Episode (Psikosis: Keadaan pikiran yang berubah-ubah - gangguan bipolar)," tulis Sheila dalam salah satu Instagram Story.


"Mohon bantuannya Pak @jokowi, kemarin dia sebut nama Bapak dan presiden @joebiden," lanjut Sheila.

Sheila juga mengunggah beberapa Instagram Story lain yang berkaitan dengan berita kehilangan. Selama kabar menghilang itu, Marshanda juga tak aktif di akun Instagram miliknya.

Baca Juga: Keluarga Klarifikasi soal Kabar Marshanda di LA: Saat Ini Baik-baik Saja dan Tidak Menghilang

Klarifikasi keluarga

Terkait dengan adanya kabar Marshanda hilang, adik Marshanda, Allysa Ramadhani memberikan klarifikasi terkait kabar hilangnya sang kakak di Los Angeles, Amerika Serikat.

Melalui akun Instagramnya, Allysa menegaskan bahwa Marshanda tidak menghilang dan dalam kondisi baik-baik saja.

"Kami selaku keluarga ingin mengklarifikasi dan menginformasikan bahwa saat ini Marshanda baik-baik saja dan tidak menghilang," tulis Allysa @dollyssa, Selasa (28/6).

Dalam pernyataan itu juga tertulis ucapan terima kasih kepada KBRI US dan Konjen LA yang sudah membantu terkait kabar hilangnya Marshanda.

Lebih lanjut, kabar tentang Marshanda nantinya hanya akan disampaikan oleh pihak keluarga saja.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x