Kompas TV entertainment film

10 Rekomendasi Film Bertemakan Tsunami yang Bikin Tegang dan Merinding! Ada Poseidon dan Geostorm

Kompas.tv - 25 Desember 2023, 12:00 WIB
10-rekomendasi-film-bertemakan-tsunami-yang-bikin-tegang-dan-merinding-ada-poseidon-dan-geostorm
Ilustrasi tsunami yang melanda perkotaan (Sumber: Freepik)
Penulis : Almarani Anantar | Editor : Gading Persada

Baca Juga: 7 Rekomendasi Film yang Cocok Ditonton saat Hari Ibu, Menyayat Hati dan Menguras Air Mata!

6. Deep Impact (1998)

"Deep Impact" mengisahkan tentang Leo Biederman, anggota klub astronom yang diperankan oleh Elijah Wood.

Leo menemukan sebuah objek asing luar angkasa di wilayah Richmond, Virginia, dan segera melaporkan penemuan tersebut kepada seorang astronom bernama Dr. Wolf.

Melalui penelitiannya, Dr. Wolf menemukan bahwa ada sebuah komet yang akan menabrak bumi. Namun, sebelum ia dapat memberitahukan temuannya kepada publik, Dr. Wolf mengalami kecelakaan dan meninggal.

Setahun kemudian, kisah berpindah kepada seorang jurnalis muda bernama Jennie Lerner, yang hidup dari orang tua yang bercerai.

Jennie sedang menyelidiki singkatan "E.L.E." dan awalnya mengira itu adalah nama selingkuhan presiden. Namun, kemudian ia mengetahui bahwa "E.L.E." sebenarnya merupakan upaya penyelamatan bumi dari tabrakan komet.

Berita tentang komet yang akan menabrak bumi pun mulai tersebar, dan stasiun televisi mengundang Leo untuk wawancara.

Komet tersebut kemudian dinamai Wolf-Biederman sebagai penghormatan atas penemuan Leo dan Dr. Wolf.

Berkat ketegangan dan ceritanya tentang upaya penyelamatan dunia dari bencana, "Deep Impact" berhasil meraih kesuksesan di seluruh dunia.

7. Geostorm (2017)

"Geostorm" mengisahkan isu pemanasan global yang menyebabkan bencana alam seperti gempa, banjir, tsunami, dan gelombang panas merenggut banyak nyawa.

Untuk mengatasi cuaca ekstrim di Bumi, PBB membangun stasiun luar angkasa bernama Dutch Boy.

Jake Lawson, yang diperankan oleh Gerard Butler, adalah tokoh utama yang berhasil memimpin proyek ini. Namun, karena sering berselisih dengan atasan, Jake dipecat dari proyek tersebut.

Beberapa tahun kemudian, kejadian aneh terjadi dan menimbulkan banyak korban jiwa. Dugaan konspirasi politik yang terkait dengan satelit luar angkasa Dutch Boy muncul.

Film ini menyoroti upaya Jake untuk memecahkan misteri di balik kejadian tersebut dan mengungkap potensi ancaman yang dapat mengancam seluruh umat manusia.

8. Perfect Storm (2000)

 

"Perfect Storm" adalah film yang dirilis pada tahun 2000, diangkat dari kisah nyata yang terjadi pada tahun 1991. Film ini menampilkan George Clooney yang memerankan karakter Billy, seorang kapten kapal penangkap ikan.

Cerita dari film ini berkisah tentang perjuangan sekelompok nelayan yang harus menghadapi gelombang besar di dalam kapal penangkap ikan mereka.

Dengan latar belakang di tengah lautan lepas, "Perfect Storm" sukses membawa ketegangan bagi para penonton.

Keberhasilan dari "Perfect Storm" terbukti dengan masuknya namanya dalam nominasi Oscar untuk kategori visual efek terbaik dan sound efek terbaik.

"Perfect Storm" menjadi pilihan yang tepat untuk ditonton bersama keluarga, karena dapat memberikan pengalaman menegangkan dan penuh aksi.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Terbaik Berlatarkan Konflik Israel-Palestina yang Wajib Kamu Tonton!

9. 2012 (2009)

Isu kiamat yang menjadi perbincangan heboh pada tahun 2012 membawa film berjudul "2012" meraih kesuksesan.

Film ini penuh dengan adegan-adegan menegangkan dan bermula dari penemuan seorang ilmuwan bernama Dr. Satnam Tsurutani, yang menemukan bahwa inti bumi semakin memanas.

Setelah mengetahui informasi tersebut, Dr. Adrian Helmsley segera memberi tahu presiden Amerika tentang ancaman bencana yang akan datang. Presiden pun segera memberi peringatan kepada seluruh pemimpin dunia.

Di sisi lain, seorang penulis bernama Jackson Curtis yang diperankan oleh John Cusack sedang menghabiskan waktu libur dengan membawa anaknya ke sebuah danau.

Namun, tiba-tiba mereka dihadapkan pada sebuah bencana alam yang mengejutkan. Jackson kemudian mendapatkan petunjuk mengenai keberadaan bahtera yang dibangun secara rahasia oleh pemerintah, yang kemungkinan dapat menjadi satu-satunya harapan untuk bertahan dari malapetaka yang akan terjadi.

10. Hereafter (2010)

Film drama misteri yang dirilis pada tahun 2010 ini mengisahkan tentang tiga orang yang dihantui oleh pengalaman kematian.

Salah satu kisahnya berfokus pada seorang jurnalis televisi Perancis bernama Marie, yang diperankan oleh Cecile de France, yang tengah bertugas di Thailand.

Marie sedang berbelanja hadiah untuk anak-anaknya ketika suaminya melihat gelombang tsunami dari balkon mereka. Marie dengan cepat menyadari bahaya besar yang mengancam, dan berlari untuk menyelamatkan diri.

Namun, ketika berusaha menyelamatkan seorang gadis kecil, keduanya tersapu oleh gelombang tsunami.

Dalam kondisi hampir mati, Marie mengalami perjalanan spiritual yang membawanya bertemu dengan sosok misterius bercahaya sebelum akhirnya disadarkan oleh tim penyelamat yang memberikan pertolongan nafas.

Pengalaman traumatik ini merubah hidup Marie secara mendalam, dan film ini menggambarkan perjalanan emosional dan spiritual yang dialaminya.


 



Sumber : Kompas TV, berbagai sumber



BERITA LAINNYA



Close Ads x