Kompas TV internasional krisis rusia ukraina

Peskov Klaim Perundingan Rusia-Ukraina Tinggal Tunggu Respons Kiev, Tuduh Ukraina Mencla-Mencle

Kompas.tv - 20 April 2022, 22:32 WIB
peskov-klaim-perundingan-rusia-ukraina-tinggal-tunggu-respons-kiev-tuduh-ukraina-mencla-mencle
Juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov saat berbicara kepada wartawan di Moskow, 23 Desember 2021. Peskov mengklaim pihaknya telah mengirim draf dokumen yang berisi tuntutan Rusia ke Kiev dan tinggal menunggu respons Ukraina. (Sumber: Associated Press)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Gading Persada

MOSKOW, KOMPAS.TV - Juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov mengklaim kelanjutan perundingan damai Rusia-Ukraina tinggal menunggu respons rezim Kiev. Ia menyebut pihak Rusia telah mengirim draf dokumen yang berisi tuntutan Rusia ke Kiev.

Peskov mengaku dokumen dari Kremlin memuat “redaksi sangat jelas dan terelaborasi.” Ia pun mengulirkan bola ke pihak Ukraina untuk melanjutkan perundingan damai.

Di lain sisi, Peskov mengakui terdapat sedikit progres dari perundingan damai Rusia-Ukraina belakangan ini.

Padahal, ketika delegasi kedua pihak bertemu di Istanbul pada akhir Maret lalu, perundingan disebut mencapai progres signifinkan.

Baca Juga: Ukraina Akhirnya Dapat Bantuan Jet Tempur dari Barat

Kondisi di medan pertempuran pun tak membantu berlangsungnya perundingan damai. Pertempuran Rusia-Ukraina semakin sengit menyusulnya dimulainya serangan besar Rusia ke kawasan Donbass pada awal pekan ini.

Peskov menuduh pihak Ukraina lah yang selama ini memperlambat negosiasi. Ia menuding rezim Presiden Volodymyr Zelensky selalu “melanggar kata-katanya sendiri.”

“Presiden (Vladimir Putin) mengatakan bahwa pihak Ukraina selalu menarik diri dari kesepakatan yang dicapai sebelumnya, melanggar kata-kata mereka sendiri. Tentu saja ini menerakan konsekuensi sangat buruk sehubungan dengan efektivitas negosiasi,” kata Peskov dikutip Associated Press, Rabu (20/4/2022).

“Pihak Ukraina tidak menunjukkan kehendak besar untuk mengintensifkan proses negosiasi,” pungkas Peskov.

Baca Juga: Di Forum G20, Sri Mulyani Ingatkan Ancaman Krisis Pangan akibat Perang Rusia-Ukraina


 



Sumber : Associated Press



BERITA LAINNYA



Close Ads x