Kompas TV internasional kompas dunia

Hujan Batu, 136 Orang Ditangkap dalam Protes Umat Islam di Uttar Pradesh India

Kompas.tv - 11 Juni 2022, 07:39 WIB
hujan-batu-136-orang-ditangkap-dalam-protes-umat-islam-di-uttar-pradesh-india
Protes besar-besaran terjadi di India pada Jumat (10/6) menyusul komentar kontroversial pejabat BJP, partai yang berkuasa, yang dianggap menghina Nabi Muhammad. (Sumber: New Indian Express)
Penulis : Rofi Ali Majid | Editor : Edy A. Putra

 

Sementara di hari yang sama, patung Nupur Sharma dilaporkan digantung di dekat pasar sayur di Footroad, Belagavi. Peristiwa tersebut membuat beberapa pejabat partai BJP marah.

"Polisi harus menurunkan patung itu atau kami sendiri yang akan menurunkannya," ucap Shankar Patil, aktivis BJP via The Hindu.

Dilansir dari India Today, BJP yang berkuasa di India diketahui telah meminta pemerintah menurunkan pasukan angkatan darat demi meredam protes besar di sejumlah wilayah.

Nupur Sharma mengeluarkan ucapan kontroversial dalam debat seputar Masjid Varanasi yang berdiri sejak abad ke-17.

Menurut umat Hindu, masjid itu dibangun di atas kuil-kuil pada masa pemerintahan kaisar Mughal Aurangzeb.

Baca Juga: Protes Besar Umat Islam di India: Pemerintah Matikan Internet di Bengal

Beberapa umat Hindu meminta izin pada pengadilan untuk berdoa di tempat itu, tetapi hal tersebut justru meruncingkan gesekan antarumat beragama di India, beberapa waktu terakhir.

Al Jazeera melaporkan, BJP telah menskors Sharma pada pekan lalu setelah negara-negara mayoritas muslim melayangkan protes.

Di bawah kepemimpinan BJP yang merupakan partai politik Perdana Menteri Narendra Modi, warga muslim India merasakan tekanan dalam hal kebebasan beragama hingga larangan pemakaian hijab.

BJP dinilai telah membuat kelompok-kelompok garis keras Hindu semakin berani melakukan aksi-aksi yang menurut mereka bertujuan melindungi agama mereka sehingga memicu sentimen anti-muslim.




Sumber : New Indian Express/Al Jazeera


BERITA LAINNYA



Close Ads x