Kompas TV internasional kompas dunia

30 Kru Film Terjebak dalam Gua di Malaysia usai Hujan Deras Banjiri Mulut Gua

Kompas.tv - 27 Oktober 2022, 02:05 WIB
30-kru-film-terjebak-dalam-gua-di-malaysia-usai-hujan-deras-banjiri-mulut-gua
Mulut Gua Tempurung di negara bagian Perak, Malaysia. Foto diambil pada 24 Desember 2020. (Sumber: AP Photo)
Penulis : Vyara Lestari | Editor : Hariyanto Kurniawan

KUALA LUMPUR, KOMPAS.TV – Sekitar 30 orang kru film yang terjebak dalam gua karst di utara Malaysia saat hujan deras pada Rabu (26/10/2022), akhirnya berhasil diselamatkan.

Melansir Associated Press, pihak berwenang mengonfirmasi bahwa semua orang yang terjebak dalam Gua Tempurung di Distrik Kampar di negara bagian Perak, akhirnya berhasil dievakuasi dengan selamat. Namun, mereka tidak memberikan rincian lebih lanjut.

Baca Juga: Penyelamatan Dramatis Tim Sepak Bola di Gua Thailand

Mengutip harian Utusan Malaysia, Kepala Polisi Perak Mohamad Yusri Hassan Basri mengatakan, para pengunjung terjebak di dalam gua saat debit air di dekat mulut gua naik menjadi sekitar 1,5 meter akibat hujan deras.

Hassan Basri menyebut, mereka yang terjebak adalah para kru film dari rumah produksi Singapura yang tengah melakukan pengambilan gambar di lokasi tersebut. Kru film, imbuh Hassan Basri, berjumlah total 80 orang. Namun, sebagian besar berhasil menyelamatkan diri kecuali 30 orang, termasuk warga setempat dan sejumlah warga Singapura.

“Seluruh kru film yang terjebak telah diselamatkan dan dikeluarkan dari area tersebut dua jam setelah pihak berwenang diberitahu,” ujar Hassan Basri. Tak dilaporkan adanya korban luka.

Gua Tempurung, jaringan lorong-lorong spektakuler dengan panjang lebih dari 3 kilometer ini diyakini sebagai gua batu kapur terpanjang dan terbesar di Semenanjung Malaysia. Gua ini merupakan objek wisata yang populer, dan pada beberapa bagian di dalamnya dibangun jalan setapak dan diberi penerangan.


 



Sumber : Associated Press



BERITA LAINNYA



Close Ads x