Kompas TV internasional kompas dunia

Hati-Hati Bawa Durian ke Hotel di Singapura, Bisa Didenda Rp5,6 Juta

Kompas.tv - 29 Juli 2023, 13:15 WIB
hati-hati-bawa-durian-ke-hotel-di-singapura-bisa-didenda-rp5-6-juta
Ilustrasi durian. Harus berhati-hati jika membawa durian ke hotel Singapura, karena ternyata bisa didenda jutaan rupiah. (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Gading Persada

SINGAPURA, KOMPAS.TV - Harus berhati-hati jika membawa durian ke hotel Singapura, karena ternyata bisa didenda jutaan rupiah.

Hal itu yang dialami satu keluarga asal China yang berlibur di Singapura dan menginap di hotel Santosa.

Tiba-tiba mereka mendapatkan surat pemberitahuan akan didenda 500 dolar Singapura atau setara Rp5,6 juta jika staf hotel mendeteksi adanya durian atau baru dari buah tersebut di kamar hotelnya.

Keluarga itu memang telah membeli durian dan membawanya kembali ke hotel.

Baca Juga: Helikopter Militer Australia Jatuh di Laut, Empat Orang Hilang dan Ditakutkan Telah Tewas

Dikutip dari Mothership.sg, Kamis (27/7/2023), sang ibu dari keluarga tersebut mempublikasikan pengalaman mereka di media sosial China, Xiahongshu, sehingga yang lainnya tak mengulangi kesalahan mereka.

Berdasarkan postingan tersebut, sang ibu menemukan durian Mao Shan Wang setelah makan malam.

Ia pun kemudian membelinya meski anggota keluarga sang ibu bukan penyuka durian.

Karena telah makan malam, ia kemudian membawa durian itu kembali ke hotalnya dan berencana memakannya kemudian.


Ia membawa durian tersebut dan menutup kantong plastiknya dengan rapat, karena tahu buat itu memiliki bau yang kuat.

Namun keesokan harinya ia terkejut setelah ia menerima surat peringatan dari hotel.

Pihak hotel menginformasikan tamu untuk tak membawa durian ke ruangan mereka.

Pada surat yang tertulis dengan bahasa China, manajer hotel menjelaskan bahwa meski pihak hotel mengakui durian disukai banyak orang, namun hotel memiliki kebijakan ketat “tidak untuk durian”, karena baunya yang kuat kerap tertinggal di ruangan.

Baca Juga: NYELENEH! Ukraina Pindahkan Tanggal Hari Natal Agar Tak Sama dengan Rusia, Alasannya Cuma karena Ini

Jika staf layanan kami menemukan durian atau bau durian di kamar Anda selama atau setelah Anda menginap, dengan menyesal kami memberitahu Anda bahwa kami perlu mengenakan denda 500 dolar Singapura, yang akan digunakan untuk membayar layanan pembersihan tambahan,” bunyi surat itu.

Ibu itu mengungkapkan dirinya tahu tak boleh mengonsumsi durian di angkutan umum.

Tapi, ia tak menyangka juga tak bisa memakan buah tersebut di hotelnya, termasuk di balkon.

Sementara surat peringatan membuat ibu tersebut tertekan awalnya, namun ia kemudian mengatakan stresnya berkurang setelah pihak hotel mengatakan mereka akan membebaskan denda karena ini kesalahan pertamanya.



Sumber : Mothership.sg



BERITA LAINNYA



Close Ads x