Kompas TV internasional kompas dunia

Israel Yakin Presiden Iran Ebrahim Raisi Tewas dalam Kecelakaan Helikopter, Bantah Terlibat

Kompas.tv - 20 Mei 2024, 10:26 WIB
israel-yakin-presiden-iran-ebrahim-raisi-tewas-dalam-kecelakaan-helikopter-bantah-terlibat
Dalam foto yang dirilis Kantor Kepresidenan Iran, tampak Presiden Iran Ebrahim Raisi mengunjungi pameran kapabilitas angkatan laut yang diadakan Garda Revolusi Iran di Bandar Abbas, selatan Iran, Jumat, 2 Februari 2024. (Sumber: Kantor Kepresidenan Iran via AP)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Vyara Lestari

Meski begitu, ia meyakini bahwa kematian keduanya tak akan berdampak pada Israel, ataupun kebijakannya terkait Iran.

Menurut pejabat itu, satu-satunya potensi masalah adalah siapa yang akan menjadi suksesor Presiden Iran.

Salah satu kemungkinannya adalah kembalinya Mahmoud Ahmadinejad, yang merupakan Presiden keenam Iran, serta dianggap musuh berbahaya Israel.

Hubungan Iran dan Israel memang terus memburuk, khususnya setelah serangan yang dilakukan negara Zionis itu ke Gaza sejak 7 Oktober 2023.

Proksi Iran di Lebanon, Hizbullah, terus melakukan serangan ke utara Israel.

Baca Juga: Putin Langsung Temui Dubes Iran usai Helikopter Presiden Ebrahim Raisi Hilang, Ini yang Dibicarakan

Namun, hubungan kedua negara mencapai titik nadir setelah serangan yang dilakukan Israel ke Konsulat Iran di Suriah, April lalu.

Serangan itu membuat tujuh anggota Garda Revolusi Iran tewas, termasuk dua jenderal.

Iran kemudian melakukan serangan balasan dengan meluncurkan ratusan rudal serta drone ke wilayah Israel.


 

 



Sumber : Ynet News



BERITA LAINNYA



Close Ads x