Kompas TV lifestyle tren

3 Bajak Laut yang Terkenal Sepanjang Sejarah, Siapa Saja?

Kompas.tv - 26 Juli 2023, 08:15 WIB
3-bajak-laut-yang-terkenal-sepanjang-sejarah-siapa-saja
Ilustrasi aksi premanisme atau “bajak laut” oleh oknum yang tidak bertanggungjawab dengan meminta hasil dari melaut nelayan di perairan Pulau Pelapis. (Sumber: Kompas.tv/Ant)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bajak laut menjadi salah satu profesi yang populer dan banyak diminati dalam cerita-cerita fiksi.

Namun, hal ini juga menjadi fenomena dan legenda dalam kehidupan nyata di beberapa bagian belahan dunia. Bahkan, beberapa tokohnya menjadi sangat terkenal dan melegenda sepanjang sejarah.

Sedangkan bajak laut adalah istilah yang digunakan untuk merujuk pada perampok atau bandit yang umumnya beroperasi di lautan. 

Meskipun mayoritas dari mereka menyerang kapal-kapal, beberapa juga melancarkan serangan terhadap kota-kota di pesisir. 

Menurut Encyclopedia Britannica, istilah "pirates" (bajak laut) berasal dari bahasa Yunani "peirat's" yang berarti perampok atau bandit. 

Baca Juga: Kapal Tanker China Disergap Bajak Laut di Teluk Guinea Afrika Barat

Istilah ini digunakan untuk menggambarkan berbagai perilaku tidak sah di laut, termasuk penyergapan kapal di perairan lepas dan penjarahan di pesisir.

Perampokan, penculikan, dan pembunuhan semuanya merupakan kegiatan yang dianggap sebagai tindakan bajak laut, selama peristiwa tersebut terjadi di perairan dan melibatkan perahu. 

Jika kejadian tersebut tidak terjadi di laut atau tidak ada keterlibatan perahu, maka itu akan dianggap sebagai tindakan bandit biasa. 

Bagi banyak orang, istilah bajak laut seringkali mengingatkan pada zaman keemasan pembajakan, terutama pada abad ke-17 dan ke-18. 

Lantas, siapa saja bajak laut paling terkenal dalam sejarah?

Baca Juga: Bajak Laut Identik dengan Menutup Satu Mata, Apa Alasannya?

Bajak laut paling terkenal di dunia

Dari sekian banyak bajak laut yang terkenal sepanjang sejarah, berikut ini adalah 3 diantaranya yang dilansir dari laman Live Science.

Blackbeard

Meskipun hidupnya dipenuhi dengan misteri, Blackbeard menjadi salah satu bajak laut yang paling terkenal dalam sejarah. 




Sumber : Kompas TV/Live Science


BERITA LAINNYA



Close Ads x