Kompas TV lifestyle tren

Tips agar Rumah Tidak Banyak Nyamuk saat Musim Hujan, Praktis dan Mudah Dilakukan

Kompas.tv - 24 November 2023, 06:35 WIB
tips-agar-rumah-tidak-banyak-nyamuk-saat-musim-hujan-praktis-dan-mudah-dilakukan
Ilustrasi nyamuk yang menggigit kulit manusia (Sumber: Jcomp on Freepik)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Memasuki musim hujan, jumlah nyamuk cenderung lebih banyak dan sering kali masuk ke dalam rumah.

Banyaknya nyamuk saat musim hujan ini dipengaruhi sejumlah faktor seperti meningkatnya jumlah tempat berkembang biak, cuaca yang lebih hangat serta aktivitas nyamuk yang meningkat.

Nyamuk sendiri merupakan hewan yang menyebarkan berbagai jenis infeksi ke manusia melalui gigitan mereka. 

Beberapa penyakit yang disebabkan atau ditularkan oleh nyamuk di antaranya demam berdarah, malaria hingga chikungunya.

Maka dari itu, penting untuk menjaga rumah dari datangnya nyamuk yang bisa menyebabkan penyakit saat hujan.

Berikut beberapa tips agar rumah Anda terhindar dari nyamuk yang berlebih:

Baca Juga: 3 Fakta soal Nyamuk dengan Bakteri Wolbachia, Benarkah Bisa Mencegah Penyebaran DBD?

1. Penggunaan Kelambu

Memasang kelambu pada jendela dan pintu dapat menjadi penghalang fisik yang efektif untuk mencegah nyamuk masuk ke dalam rumah. Pastikan kelambu terpasang dengan baik dan tidak memiliki lubang.

2. Tanaman Anti-Nyamuk

Beberapa tanaman seperti lavender, serai dan berbagai lainnya dikenal memiliki sifat pengusir nyamuk. Menanam tanaman ini di sekitar rumah dapat membantu mengurangi kehadiran nyamuk.

Baca Juga: Uji Coba Nyamuk Wolbachia di Semarang Aman & Efektif

3. Hindari Genangan Air

Nyamuk cenderung berkembang biak di tempat-tempat yang lembab, seperti genangan air. Pastikan tidak ada air yang menggenang di sekitar rumah, termasuk dalam pot-pot tanaman atau bak mandi burung.

4. Gunakan Obat Nyamuk Elektrik



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x