Kompas TV nasional peristiwa

Terkuak! Keanehan Dibalik Autopsi Brigadir J, IPW: Ada yang akan Disembunyikan oleh Polisi

Kompas.tv - 19 Juli 2022, 12:34 WIB
terkuak-keanehan-dibalik-autopsi-brigadir-j-ipw-ada-yang-akan-disembunyikan-oleh-polisi
Brigadir J dimakamkan di Kecamatan Sungai Bahar, Muarojambi. Penembakan Brigadir J, Ayah Temukan Kejanggalan Minta Kapolri Bentuk Tim Pencari Fakta (Sumber: TRIBUNJAMBI.COM/ARYO TONDANG)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV- Indonesia Police Watch (IPW) menganggap ada yang coba disembunyikan oleh polisi di balik kematian Brigadir Polisi Nopryansah Yosua Hutabarat (Brigadir J).

Pasalnya, pada proses autopsi yang dilakukan, ada pihak yang secara diam-diam berani mengambil gambar kondisi luka Brigadir J.

“Wow dahsyat. Artinya autopsi dilakukan. Diambil secara diam-diam artinya yang mengambil ini tahu ada yang akan disembunyikan oleh polisi,” kata Ketua IPW Sugeng Teguh Santoso kepada KOMPAS TV, Selasa (19/7/2022).

“Dengan demikian, maka proses autopsi pertama diduga tidak sah.”

Atas fakta-fakta baru tersebut, Sugeng menyampaikan kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk menarik penanganan kasus tewasnya Brigadir J dari Polres Metro Jakarta Selatan.

Baca Juga: Adik Brigadir J Disebut Dilarang Komandan Lihat Proses dan Hasil Autopsi Kakaknya

Lebih dari itu, Sugeng meminta Kapolri untuk memecat Kapolres Jakarta Selatan Komisaris Besar Budhi Herdi Susianto.

“Menurut saya kasus di Polres Jakarta Selatan ditarik tim gabungan,” ujar Sugeng.

“Kapolres Jakarta Selatan harus dicopot, karena diduga menyembunyikan informasi.”

Diberitakan KOMPAS TV, Koordinator Tim Kuasa Hukum Keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak mengungkap ada saksi perempuan yang memberanikan diri untuk mengambil foto hingga video kondisi jenazah Brigadir J.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x