Kompas TV nasional sosial

Magang di LSF Mahasiswa SCDC Komunikasi UMM dapat Tugas Analisis dan Optimalisasi Medsos

Kompas.tv - 8 Maret 2023, 03:05 WIB
magang-di-lsf-mahasiswa-scdc-komunikasi-umm-dapat-tugas-analisis-dan-optimalisasi-medsos
Sebanyak 10 mahasiswa program studi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) mendapat kesempatan magang di Lembaga Sensor Film (LSF) di Jakarta. (Sumber: Dok. Fakultas Komunikasi UMM)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Hariyanto Kurniawan

Tujuannya agar masyarakat bisa memahami mana yang layak dimasukkan ke media sosial untuk dikonsumsi publik dan mana yang tidak.

Baca Juga: Malam Puncak Anugerah Lembaga Sensor Film 2018

"Kami bebaskan membuat konten sebanyak-banyaknya untuk mengajak masyarakat lebih aware," ujar Rommy.

Selain mengoptimalkan Medsos, Rommy juga mengajak mahasiswa untuk membangun relasi dan pengalaman ketika di Jakarta. 

Akses-akses untuk ketemu artis dan acara-acara besar LSF akan lebih mudah jika menggunakan kartu pengenal dari LSF.

"Gunakan sebaik mungkin untuk belajar dan menambah pengalaman, melatih mental dan menambah relasi," ujar Rommy.

Baca Juga: Mantan Menkominfo: Pemerintah Berhak Tutup Lembaga Penyiaran yang Tak Mau Ikuti ASO

Di kesempatan yang sama Nasrullah menyampaikan terima kasih karena permohonannya untuk mengirim 10 mahasiswa terpenuhi. Hal ini karena LSF dengan UMM sudah terjalin kerja sama yang baik.

Itulah sebabnya, tak hanya program magang, LSF juga menggandeng Komunikasi UMM untuk menggerakkan Desa Sensor Mandiri di Malang dan penelitian bersama.

Selain ke LSF, di semester ini SCDC juga mengirim mahasiswanya ke delapan mitra industri, dunia usaha dan dunia kerja (Iduka) di berbagai daerah. 

Ketua SCDC Widiya Yutanti menerangkan mahasiswa yang mengikuti program magang ini telah lulus di kelas materi semester lalu.


 

Lebih rinci, Widiya yang juga kepala Lab Komunikasi UMM mengungkapkan kurikulum SCDC dirancang bersama dengan mitra Iduka. 

"Instrukturnya pun melibatkan praktisi yang berpengalaman karena kami tidak mau main-main dengan ekuivalensi 20 SKS di kelas materi dan 20 SKS di internship," ujar Widiya.

 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x