Kompas TV nasional peristiwa

Ganjar Ucapkan Selamat Ulang Tahun kepada Yenny Wahid: Giliran Saya Kasih Ucapan

Kompas.tv - 29 Oktober 2023, 15:31 WIB
ganjar-ucapkan-selamat-ulang-tahun-kepada-yenny-wahid-giliran-saya-kasih-ucapan
Bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo mengucapkan selamat kepada Yenny Wahid yang berulang tahun pada Minggu (29/10/2023). (Sumber: Instagram Ganjar Pranowo)
Penulis : Nadia Intan Fajarlie | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo mengucapkan selamat ulang tahun kepada putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid, yang berulang tahun hari ini, Minggu (29/10/2023).

Ucapan tersebut disampaikan bersama foto yang diunggah di Instagram yang memperlihatkan Ganjar menyerahkan kue kepada Yenny dengan senyum yang mengembang di bibir keduanya.

Dalam foto itu juga terlihat bakal calon wakil presiden (bacawapres) Ganjar, Mahfud MD.

"Makasih ya mbak @yennywahid atas kejutannya. Sekarang giliran saya yg ngasih ucapan. Selamat ulang tahun Mbak Yenny. Semoga sehat selalu dan membawa inspirasi untuk kita semua," tulis Ganjar melalui akun Instagramnya, Minggu.

Yenny lantas mengomentari unggahan bacapres dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tersebut.

"Alasan lain kenapa saya dukung Mas Ganjar, karena ulang tahun kami dempetan tanggal," bunyi komentar Yenny.

Diberitakan Kompas.tv sebelumnya, Yenny saat ini menduduki posisi Dewan Penasihat Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud bersama Ketua DPP PDIP Puan Maharani.

Adapun pada Sabtu (28/10), Ganjar merayakan ulang tahun ke-55 tahun. Pada hari ulang tahunnya itu, ia mendapatkan ucapan dari bacapres lainnya, Anies Baswedan dan Prabowo Subianto.

"Selamet ulang tahun, Dab @ganjarpranowo! Mugi2 terus sehat, nek ono daladh2 bareng ojo lali ngundang ya. :) (Selamat ulang tahun Mas Ganjar! Semoga sehat selalu, kalau ada makan-makan jangan lupa mengundang, ya, -red)," tulis Anies di media sosial X (Twitter), Sabtu.

Ucapan Anies tersebut direspons Ganjar dengan nada bergurau.

"Maturnuwun dab @aniesbaswedan, sampeyan mugo-mugo sehat terus juga yo.  Duh tanggal tua lagi poya mothig e hahaha (Terima kasih Mas Anies, Anda juga semoga sehat selalu ya. Aduh tanggal tua, nggak punya uang hahaha, -red)," jawab Ganjar.

Sementara Prabowo juga mengunggah foto dirinya bersama Ganjar melalui Instagram pada Sabtu.

"Selamat ulang tahun ke-55 untuk sedulurku Mas @ganjar_pranowo, semoga sehat selalu dan tetap semangat," tulisnya.

Sebelumnya, Yenny Wahid resmi menyatakan dukungannya kepada pasangan Ganjar dan Mahfud.

Baca Juga: Prabowo Subianto ke Relawan: Saya Tegas Katakan, Lanjutkan Program Pak Jokowi

Perempuan yang bernama lengkap Zannuba Ariffah Chafsoh Rahman Wahid itu mengaku memberikan dukungan kepada pasangan Ganjar-Mahfud karena melihat sosok kader Gus Dur dalam diri Mahfud.

Ia menyatakan, Mahfud lahir dari keluarga Nahdlatul Ulama dan pernah mambantu Gus Dur di Kabinet Persatuan Nasional sebagai Menteri Pertahanan. 

"Inilah yang menjadi landasan bagi kami untuk menambatkan pilihan. Profesor Doktor Mahfud MD adalah orang yang selama ini dekat dengan kami. Beliau adalah orang NU yang juga kader Gus Dur," ujar Yenny saat pengumuman dukungannya kepada Ganjar-Mahfud di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat (27/10/2023).

Baca Juga: Gibran Sebut akan Jadwalkan Pertemuan dengan FX Rudy yang Minta KTA PDIP Dikembalikan


 




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x