Kompas TV nasional rumah pemilu

PKS: Jadi Gubernur Jakarta, Anies Utang kepada Warga, Bukan Prabowo

Kompas.tv - 15 Desember 2023, 09:56 WIB
pks-jadi-gubernur-jakarta-anies-utang-kepada-warga-bukan-prabowo
Juru bicara Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Muhammad Kholid, saat ditemui di Hotel Amaris, Jakarta Pusat, Minggu (23/10/2022). (Sumber: Adhyatsa Dirgantara/Kompas.com)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Juru bicara (jubir) DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Muhammad Kholid menyebut Anies Baswedan tak memiliki utang kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang mengusungnya menjadi gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2017 lalu. 

Ia mengatakan setelah terpilih menjadi gubernur, Anies memiliki tugas untuk melayanai warganya, bukan pengusungnya.

"Memang benar Mas Anies berutang jasa politik, tetapi bukan kepada Pak Prabowo tetapi kepada warga Jakarta yang dengan tulus memilihnya," kata Kholid kepada wartawan, Jumat (15/12/2023).

Baca Juga: Nusron Wahid Sesalkan Pernyataan Anies yang Sebut Prabowo Tak Tahan Jadi Oposisi

Kholid pun mengingatkan pihak Prabowo bahwa pencalonan Anies pada pilkada bukan semata-mata karena peran Prabowo dan Partai Gerindra, tetapi juga ada peran PKS yang sangat besar. 

"Pencalonan Mas Anies sebagai Gubernur DKI Jakarta itu oleh dua partai: PKS dan Gerindra. Dan bagi PKS, ketika Mas Anies terpilih sebagai Gubernur DKI Jakarta maka beliau adalah milik seluruh warga Jakarta, bukan milik PKS atau Gerindra," ujarnya.

Kholid juga meminta pihak Prabowo mengingat kembali peristiwa pencalonan Anies sebagai gubernur DKI Jakarta saat itu. 

"Kita harus ingat ya, saat itu Gerindra yang mengusung Bang Sandiaga Uno yang merupakan kader dari Gerindra sedangkan PKS mengusung Mardani Ali Sera sebagai pendamping Bang Sandi." 

"Karena situasi politik yang sangat dinamis, PKS berbesar hati menyerahkan hak pengusungan Mardani tersebut ke Mas Anies. Takdirnya, terpilihlah pasangan Anies-Sandi," ujarnya.

Kholid menyayangkan sikap Prabowo yang terkesan menyerang pribadi Anies dalam debat capres di Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Selasa (12/12/2023) malam lalu.



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x