Kompas TV nasional hukum

KPK Tangkap Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga, Kepala Daerah Perdana yang Kena OTT di 2024

Kompas.tv - 11 Januari 2024, 16:20 WIB
kpk-tangkap-bupati-labuhanbatu-erik-adtrada-ritonga-kepala-daerah-perdana-yang-kena-ott-di-2024
Logo KPK di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Bupati Labuhan Batu Erik Adtrada Ritonga saat melakukan OTT di lingkungan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, Sumut.  (Sumber: KOMPAS.com/DYLAN APRIALDO RACHMAN)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Kabupaten Labuhanatu, Sumatera Utara (Sumut).

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan salah satu yang diamankan dari OTT tersebut yakni Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga.

"Benar, salah satunya Bupati Labuhanbatu," kata Ali, dalam keterangannya, Kamis (11/1/2024), dikutip dari Antara.

Sebelumnya informasi terkait giat tangkap tangan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, Sumut disampaikan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron.

Menurut penejelasannya, OTT di Labuhanbatu itu terkait dengan kasus dugaan suap. Tak hanya Bupati Labuhan Batu, penyidik juga mengamankan sejumlah pihak.

Baca Juga: KPK OTT Pejabat Pemkab Labuhan Batu Sumut karena Diduga Terima Suap

"KPK telah melakukan giat tangkap tangan di wilayah Kabupaten Labuhanbatu terhadap terduga penyelenggara negara yang diduga menerima pemberian hadiah atau suap," kata Ghufron, Kamis (11/1), dikutip dari Kompas.tv

Berdasarkan ketentuan Kitab Undang-undang Hukum Acara Pidana (KUHAP), KPK mempunyai waktu 1x24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang terjaring OTT tersebut.

Ia pun menyebut perkembangan akan disampaikan setelah memastikan seluruh proses telah selesai.

"Kami masih terus melakukan pemeriksaan dan pendalaman, setelah selesai selanjutnya kami update," kata Ghufron. 

Baca Juga: Jual-Beli Jabatan, Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Ditangkap dalam OTT KPK!


 



Sumber : Kompas TV/Antara



BERITA LAINNYA



Close Ads x