Kompas TV nasional politik

Hadiri Penetapan Presiden dan Wapres, Sekjen PKS Ucapkan Selamat Bertugas Prabowo-Gibran

Kompas.tv - 24 April 2024, 10:49 WIB
hadiri-penetapan-presiden-dan-wapres-sekjen-pks-ucapkan-selamat-bertugas-prabowo-gibran
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Keadian Sejahtera (PKS) Aboe Bakar Alhabsyi saat menghadiri penetapan presiden-wakil presiden terpilih, Rabu (24/4/2024). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Aboe Bakar Alhabsyi mengaku pihaknya berencana berkunjung ke Partai NasDem dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Pernyataan Aboe Bakar Al Habsyi tersebut disampaikan saat menghadiri penetapan presiden dan wakil presiden terpilih, di Jakarta, Rabu (24/4/2024).

Ia megucapkan selamat pada Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI yang akan menetapkan pasangan Prabowo-Gibran.

“Hari ini ingin menghadiri penetapan yang dilakukan oleh KPU, dan kita mengucapkan selamat kepada KPU sudah sukses mengambil keputusan yang dilakukan oleh MK,” ucapnya dikutip dari Breaking News Kompas TV.

Baca Juga: Prabowo-Gibran Kompak Pakai Kemeja Putih: Rakyat Berharap, Bekerja Untuk Rakyat

“Kita mengucapkan selamat bertugas pada Pak Prabwo dan wakilnya, semoga untuk ke depan lebih baik lagi.”

Saat ditanya apakah ada recana pertemuan antara Prabowo dengan pihak PKS, ia mengaku belum ada janji terkait hal itu.

“Mudah-mudahan dalam waktu dekat deh kalau ada kesempatan, tapi belum ada janji.”

“Kita mau datang ke internal kita dulu, mau ke Nasdem, mau ke PKB, mungkin sore ini kita ke Nasdem jam 3. Besok kita jam 07.30 ke PKB,” ucapnya.

Pihaknya akan bersilaturahmi dan saling mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang sudah bagus selama ini.

“Insya Allah kita akan lanjutkan kerjaan-kerjaan besar untuk bangsa ini, di antaranya adalah pilkada.”

Di lokasi yang sama, presiden terpilih Prabowo Subianto, mengatakan rakyat menuntut agar semua pimpinan politik bekerja sama.

“Rakyat berharap dan menuntut semua pimpinan politik untuk bekerja sama, bekerja untuk rakyat,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu, ia mengatakan bahwa kedatangannya sebagai bagian dari proses pemilihan presiden.

Baca Juga: Momen Iring-iringan Prabowo-Gibran Menuju KPU Jelang Penetapan jadi Presiden dan Wapres Terpilih

“Kita hari ini datang ke KPU sebagai bagian dari proses pemilihan presiden, dan kita sudah ikuti semua prosesnya.”


 

“Hari ini kita menerima ketetapan dari KPU, dan selajutnya kita akan mulai bekerja keras mempersiapkan diri. Saya kira yang eting adalah sekarang kewajiban kita semua sebagai apalagi unsur pimpinan politik, kewajiban kita adalah untuk bekerja sama,” ujarnya.



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x