Kompas TV nasional politik

Puan soal Megawati Kritik Revisi UU MK dan Penyiaran: Semua yang di DPR, Sudah Sepengetahuan Saya

Kompas.tv - 26 Mei 2024, 06:30 WIB
puan-soal-megawati-kritik-revisi-uu-mk-dan-penyiaran-semua-yang-di-dpr-sudah-sepengetahuan-saya
Ketua DPP PDI Perjuangan atau PDIP Puan Maharani saat di gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (21/11/2023). Ketua DPR RI Puan Maharani menanggapi kritikan Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri terkait proses pembahasan rancangan undang-undang (RUU) Mahkamah Konstitusi (MK) hingga Penyiaran.  (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua DPR RI Puan Maharani menanggapi kritikan Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri terkait proses pembahasan revisi undang-undang (RUU) Mahkamah Konstitusi(MK) hingga Penyiaran.

Puan menyebut semua hal yang ada di DPR atas sepengetahuannya, termasuk terkait revisi UU yang dibahas.

"Jadi, memang semua hal yang terjadi di DPR tentu saja sudah sepengetahuan saya untuk bisa dilakukan di DPR," kata Puan saat Rakernas ke-5 PDI-P di Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (25/5/2024).

Lebih lanjut, putri Megawati tersebut mangatakan seluruh revisi UU sudah dibahas dalam fraksi-fraksi di DPR. 

Puan juga menegaskan DPR memiliki tugas mengawal dan mengoordinasikan terkait revisi undang-undang tersebut.

"Jadi, hal-hal tersebut memang sudah dibicarakan melalui fraksi-fraksi yang ada di DPR. Itu salah satu tugas untuk saling mengawal, saling mengoordinasikan dan dibicarakan bersama di DPR," tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Puan juga mengaku partai PDIP di parlemen tetap akan mengawal pembahasan revisi undang-undang itu.

"Ya kita akan ikut mengawal dan membahas hal tersebut," ujarnya, dikutip dari kanal YouTube Kompas.com.

Baca Juga: Puan Maharani Respons Godaan Megawati soal Tukar Posisi Jadi Ketum PDI-P: Berdoa Saja



Sumber : Kompas TV/Kanal Youtube Kompas.com.



BERITA LAINNYA



Close Ads x