Kompas TV nasional peristiwa

HUT ke-79 RI: Bendera Merah Putih Berkibar di Istana Negara IKN

Kompas.tv - 17 Agustus 2024, 10:41 WIB
hut-ke-79-ri-bendera-merah-putih-berkibar-di-istana-negara-ikn
Bendera Merah Putih berkibar di Istana Negara, Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Sabtu (17/8/2024), dalam upacara HUT ke-79 RI. (Sumber: Tangkapan layar Youtube Kompas TV)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bendera Merah Putih telah berkibar di Istana Negara, Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Sabtu (17/8/2024), dalam Upacara Detik-Detik Proklamasi HUT ke-79 RI. 

Upacara di IKN dimulai sekira pukul 11.00 WITA atau 10.00 WIB. Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) memimpin langsung jalannya upacara, didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi.

Sementara Ketua DPR RI Puan Maharani ditunjuk sebagai pembaca teks proklamasi. 

Sang Saka Merah Putih dikibarkan oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tim Nusantara Baru, demikian nama yang disematkan untuk yang bertugas pada upacara pengibaran bendera tersebut. 

Baca Juga: Siswi Kaltim Livenia Evelyn Kurniawan Terpilih Jadi Pembawa Baki di IKN

Kapten Mar Muhammad Adam Septian Keulana memimpin Kompi Paskibraka Tim Nusantara Baru.

Berikut sejumlah anggota Paskibraka yang bertugas pada Upacara Detik-Detik Proklamasi di IKN.

Formasi Nusantara Baru terbagi atas Komandan Kelompok 17 atas nama Andre R.O. Kabagaimu asal Papua Pegunungan, berstatus pelajar SMAN 1 Wamena.

Petugas pembawa baki atas nama Livenia Evelyn Kurniawan asal Kalimantan Timur, berstatus pelajar SMA Katolik Santo Pransiskus.

Petugas cadangan pembawa baki, Lutfiyah Naurasyifa Utoyo, asal Sulawesi Tenggara, pelajar SMAN 1 Kendari.

Komandan Kelompok 8, Fifandra Ardiansyah Daud asal Maluku Utara, pelajar SMAN 1 Halbar.

Pengerek bendera atas nama Try Adyaksa asal Sulawesi Selatan, pelajar SMAN 1 Parepare.

Baca Juga: Ini Jadwal Perayaan HUT ke-79 RI di IKN dan Jakarta, Upacara dalam Satu Waktu

Pembentang bendera atas nama Akmal Faiz Ali Khadafi asal Jawa Tengah, berstatus pelajar di SMAN 4 Semarang.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x