JAKARTA, KOMPAS.TV- Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani menyatakan, sosok Budi Gunawan merupakan calon menteri dari kalangan ahli atau profesional, bukan sebagai representasi PDI Perjuangan.
Budi Gunawan adalah mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) dan dikenal dekat dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Muzani mengatakan, tidak ada perwakilan PDIP di kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Hal itu ia sampaikan saat menjawab pertanyaan wartawan di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024).
Baca Juga: Puan Sebut Budi Gunawan di Kabinet Prabowo Gibran sebagai Profesional, Bukan Kader PDIP
“Pak BG (Budi Gunawan) adalah orang yang dianggap ahli di bidangnya,” kata Muzani seperti dikutip dari Antara.
Ia menyampaikan, PDIP memang tidak mengusulkan kadernya masuk ke kabinet. Namun menurut Muzani, bukan berarti PDIP menjadi oposisi pemerintah.
“Koalisi tidak berarti harus menaruh menteri di dalam pemerintahan. Oposisi tidak harus mengambil jarak dengan pemerintahan,” ujarnya.
Muzani yang saat ini menjabat sebagai Ketua MPR RI, menuturkan ketidakhadiran Megawati karena alasan kesehatan.
Baca Juga: Momen Presiden Jokowi Gandeng Cucu Keluar Istana Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran
Sumber : Antara
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.