JAKARTA, KOMPAS.TV - PT Garuda Sepakbola Indonesia (GSI) bersama PSSI dan Meta mengumumkan kehadiran JKT48 sebagai pengisi After Game Performance dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Indonesia melawan Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (15/11/2024).
Sebanyak 10 anggota JKT48 akan tampil menghibur suporter Timnas Indonesia setelah pertandingan. Member yang akan hadir adalah: Freya, Ella, Lia, Gita, Elli, Muthe, Lulu, Oniel, Greesel, dan Fiony.
Penampilan ini menjadi yang pertama kali bagi JKT48 dalam pertandingan Timnas Indonesia di level Kualifikasi Piala Dunia. Grup yang memiliki lebih dari 2 juta penggemar setia ini dipilih sebagai simbol kolaborasi budaya antara Indonesia dan Jepang dalam pertandingan bersejarah ini.
Baca Juga: Lawan Jepang Malam Ini, Shin Tae-yong Ungkap Permintaan Khusus ke Skuad Timnas Indonesia
"Kehadiran JKT48 merupakan bagian dari upaya PSSI untuk memberikan pengalaman menonton terbaik bagi semua fans Timnas Indonesia," ujar pihak penyelenggara dikutip dari situs PSSI.
Laga ini menjadi sangat krusial bagi Timnas Indonesia dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Puluhan ribu suporter dari berbagai daerah dipastikan akan memadati SUGBK dengan atribut merah putih untuk memberikan dukungan langsung kepada Skuad Garuda.
Penonton yang ingin menyaksikan pertandingan secara daring dapat mengakses tayangan melalui platform streaming atau melalui siaran langsung TV swasta yang dimulai dengan program pre-match pada pukul 16.00 WIB.
PSSI berharap kolaborasi dengan JKT48 ini akan menambah semangat para pendukung Timnas Indonesia sekaligus memperkuat hubungan budaya antara kedua negara di luar lapangan hijau.
Baca Juga: Arsip Head to Head Indonesia vs Jepang: Timnas Garuda Pernah Menang Telak 7-0
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.