Kompas TV olahraga kompas sport

Hasil Real Madrid vs Chelsea: Lewat Drama Extra Time, Los Blancos ke Semifinal

Kompas.tv - 13 April 2022, 04:48 WIB
hasil-real-madrid-vs-chelsea-lewat-drama-extra-time-los-blancos-ke-semifinal
Dua pemain Real Madrid, Rodrygo (kiri) dan Karim Benzema merayakan gol dalam laga leg kedua 8 besar Liga Champions 2021-22 kontra Chelsea, Rabu (13/4/2022). (Sumber: AP Photo/Manu Fernandez)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Iman Firdaus

N'Golo Kante sukses membawa bola hingga depan kotak penalti dan mengirim umpan ke sisi kiri kepada Marcos Alonso yang kemudian diubah menjadi gol. 

Namun, gol tersebut dianulir oleh wasit setelah ditinjau ulang lewat VAR. Alonso diketahui handball saat mengontrol bola umpan dari Kante. 

Walau demikian, Chelsea kembali mampu mencetak gol pada menit 75 via Timo Werner dan membuat mereka unggul skor agregat 4-3. 

Baca Juga: Jadwal Liga Champions 2021-22: Kans Terakhir 8 Tim Berebut Tiket Semifinal

Akan tetapi, lima menit usai gol Werner, pemain pengganti Real Madrid, Rodrygo berhasil membobol gawang Chelsea. 

Dengan gol Rodrygo tersebut, skor agregat kembali sama kuat 4-4 dan laga harus dilanjutkan ke babak tambahan. 

Tempo pertandingan semakin memanas pada babak tambahan. Tetapi, Real Madrid berhasil mencetak gol pada menit 98. Aktor gol kedua Madrid dalam laga ini tidak lain adalah Karim Benzema. 

Striker asal Prancis itu sukses meneruskan umpan apik Vinicius Junior menjadi gol yang mengubah skor agregat menjadi 5-4 untuk keunggulan Real Madrid. 

Hingga 120 menit lebih laga berjalan, skor 2-3 untuk kemenangan Chelsea tidak berubah. Tetapi, Los Blancos berhak lolos ke semifinal berkat keunggulan agregat 5-4.

SUSUNAN PEMAIN

REAL MADRID (4-3-3): Thibaut Courtois; Dani Carvajal, Nacho Fernandez, David Alaba, Ferland Mendy; Toni Kroos, Luka Modric, Casemiro; Federico Valverde, Karim Benzema, Vinicius Junior.

CADANGAN: Marco Asensio, Marcelo, Andriy Lunin, Luka Jovic, Lucas Vazquez, Gareth Bale, Dani Ceballos, Rodrygo, Mariano Diaz, Eduardo Camavinga, Toni Fuidias, Rafael Zamora.

CHELSEA (4-3-3): Edouard Mendy; Reece James, Thiago Silva, Antonio Rudiger, Marcos Alonso; Mateo Kovacic, Ruben Loftus-Cheek, N'Golo Kante; Mason Mount, Kai Havertz, Timo Werner.

CADANGAN: Kepa Arrizabalaga, Andreas Christensen, Jorginho, Christian Pulisic, Marcus Bettinelli, Trevoh Chalobah, Saul Niguez, Hakim Ziyech, Cesar Azpilicueta, Malang Sarr, Harvey Vale.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x