Kompas TV olahraga kompas sport

Soal Sirkuit Formula E di Jakarta, Begini Kesan Para Pembalap

Kompas.tv - 2 Juni 2022, 19:51 WIB
soal-sirkuit-formula-e-di-jakarta-begini-kesan-para-pembalap
Penampakan trek Formula E dari sisi Ancol Beach City Mall, Kamis (19/5/22). (Sumber: Hasya Nindita/Kompas.tv)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sejumlah 29 pembalap Formula E 2022 yang datang dari 11 tim, akan saling mengadu kecepatan di Sirkuit Formula E Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC). 

Menurut jadwal, Formula E di Jakarta akan berlangsung pada Sabtu (4/6/2022). 

Berbeda dengan negara lain, baru kali ini ajang Formula E digelar di sebuah sirkuit balap.

Sebelumnya, Formula E memang sering menggelar balapan di jalanan kota. 

"Sebelumnya kami balapan di jalanan, bukan sirkuit. Tetapi, sirkuit ini dalam kota yang mana merupakan inti dri Formula E, ada di dalam DNA kami," sebut Co-Founder Formula E, Alberto Longo. 

Adapun para pembalap mengaku antusias dengan sirkuit Formula E di Jakarta ini. 

Baca Juga: Inilah Kondisi H-2 Gelaran Formula E Jakarta, dari Sirkuit sampai Panggung Hiburan Musik

Melansir situs web resmi FIA Formula E, berikut adalah sejumlah kesan yang disampaikan para pembalap soal Sirkuit Formula E di Jakarta: 

Alexander Sims (Tim Mahindra Racing)

"Di Jakarta ada banyak tikungan yang mengalir satu dengan yang lain. Ini berarti penting untuk menguasai aspek mengemudi dengan cepat dan mempertahankan ritme."

"Mengacau di salah satu tikungan dan Anda akan membuang seluruh lap!." 

Nyck De Vries (Juara Bertahan Formula E)

"Saya sangat tidak sabar balapan, kami sudah cukup lama tidak di Asia," katanya.

"Tata letak lintasan terlihat sangat menarik, cukup cepat, tidak terlalu banyak tikungan sempit dan cukup mengalir," tuturnya. 

"Saya tidak sebenuhnya yakin di mana peluang terbaik untuk menyalip, tetapi di Formula E, akan selalu ada. Pastinya, ini adalah acara yang sangat saya nanti," ujarnya.

Baca Juga: Peserta Ajang Formula E Uji Lintasan, Anies Terlebih Dahulu Jajal Mobil Balap di Area Sirkuit

Stoffel Vanoordne (Tim Marcedes-EQ)

"Ini kota baru dan sirkuit baru. Jakarta adalah kuantitas yang tidak diketahui semua orang, tetapi saya suka menemukan trek baru. Itu selalu menarik," katanya.

"Saya suka tantangan ketika Anda tidak tahu persis apa yang diharapkan. Saya juga berpikir bahwa kami kuat sebagai tim dalam situasi seperti itu. Kami sudah siap, tahu apa yang mungkin dan sekarang harus menggunakannya untuk keuntungan kami," tuturnya.

Robin Frijns (Tim Envision Racing) 

“Saya pikir banyak hal yang akan dimainkan."

"Suhu pada ban, suhu pada baterai, dan tentu saja energi akan selalu memainkan peran besar. Jadi, saya pikir ada banyak skenario berbeda yang bisa terjadi dan kita perlu fokus pada semuanya," ungkapnya.

Baca Juga: Pengunjung Reguler Masih Bisa ke Ancol Saat Formula E, Ini Ketentuannya




Sumber : FIA Formula E


BERITA LAINNYA



Close Ads x